Astra Motor Bengkulu Bagikan Tips #Cari_Aman Saat Berboncengan
Berikut ini tips #Cari_Aman saat berboncengan dari Astra Motor Bengkulu.--dokumen/rakyatbengkulu.com
BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM – Sepeda motor menjadi salah satu alat transportasi yang paling banyak digunakan untuk mobilitas sehari-hari.
Banyak masyarakat menggunakannya untuk mengantar anak ke sekolah, bekerja, atau sekadar berkeliling menikmati perjalanan. Namun, pengendara harus memahami cara berboncengan yang aman guna mencegah risiko kecelakaan.
Astra Motor Bengkulu memberikan beberapa tips aman saat berboncengan agar perjalanan tetap nyaman dan selamat.
Persiapan Sebelum Berboncengan
Sebelum memulai perjalanan dengan membonceng seseorang, penting untuk melakukan beberapa langkah persiapan berikut:
BACA JUGA:Meriahkan HUT ke-79 POMAL, Astra Motor Bengkulu Edukasi Keselamatan Personel
1. Periksa Kondisi Sepeda Motor
Pastikan motor dalam keadaan prima dengan memeriksa tekanan ban, oli, rem, dan kondisi lampu agar tidak mengalami kendala di perjalanan.
2. Gunakan Helm dan Perlengkapan Keselamatan
Pengendara dan penumpang wajib mengenakan helm berstandar SNI serta jaket, sarung tangan, dan sepatu untuk perlindungan ekstra.
3. Atur Posisi Penumpang
Pastikan penumpang duduk stabil di belakang pengendara dengan posisi kaki di pijakan agar lebih aman.
BACA JUGA:Cari Aman, Astra Motor Bengkulu Gelar Edukasi Safety Riding untuk Jaringan Honda
BACA JUGA:Tips Cornering yang Aman dengan Teknik Lean With The Bike dari Astra Motor Bengkulu
Cara Aman Saat Berboncengan
Ketika berkendara bersama penumpang, ada beberapa hal yang harus diperhatikan untuk menjaga keseimbangan dan keselamatan:
1. Jaga Keseimbangan
Pengendara harus tetap stabil terutama saat menikung, menghindari jalan berlubang, atau saat berhenti mendadak.
2. Komunikasi dengan Penumpang
Berikan informasi kepada penumpang mengenai kondisi jalan dan pergerakan motor agar mereka siap menghadapi perubahan laju.
3. Batasi Kecepatan
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:

