Inovasi Bandara Fatmawati Soekarno Bengkulu, Garbarata Siap Beroperasi Tahun Ini
Inovasi Bandara Fatmawati Soekarno Bengkulu, Garbarata Siap Beroperasi Tahun Ini--Foto KORANRB.ID
BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Bandara Fatmawati Soekarno Bengkulu tengah bersiap menyongsong era baru dalam pelayanan transportasi udara dengan pembangunan fasilitas garbarata.
Fasilitas ini dirancang untuk menghubungkan pesawat secara langsung dengan terminal, guna memperlancar proses naik dan turunnya penumpang.
Pembangunan ini diharapkan dapat meningkatkan efisiensi dan kenyamanan bagi seluruh pengguna jasa bandara.
Dalam upaya mewujudkan proyek tersebut, koordinasi intensif antara Pemerintah Provinsi Bengkulu dan Kementerian Perhubungan Republik Indonesia telah dilakukan.
BACA JUGA:5 Kesalahan Finansial Usai Lebaran yang Berdampak Fatal pada Keuangan
BACA JUGA:Waspada Modus Penipuan Saat Lebaran! BRI Bagikan Tips Terhindar dari Penipuan dan Kejahatan Siber
Asisten III Setda Provinsi Bengkulu, Raden Ahmad Denny, SH, MM, menyampaikan bahwa Gubernur Bengkulu, H. Helmi Hasan, SE, telah berkomunikasi langsung dengan pihak kementerian untuk memastikan realisasi proyek garbarata tahun ini. Ia menegaskan,
“Berkat komunikasi Bapak Gubernur Helmi Hasan dengan orang kementerian, garbarata akan dibangun tahun ini,” katanya.
Proses pembangunan fasilitas garbarata juga melibatkan koordinasi dengan pihak pengelola bandara.
Ia menyebutkan bahwa koordinasi telah dilakukan dengan General Manager Bandara Fatmawati dalam rangka mempercepat kelanjutan pembangunan. Ia menambahkan,
“Kami juga sudah berkoordinasi dengan GM (General Manager, red) Fathmawati untuk kelanjutan pembuatan garbarata ini,” sambungnya.
Meski sudah berada di tahap persiapan, proyek ini belum lepas dari kendala teknis.
BACA JUGA:Cara Mencegah Asam Lambung Saat Lebaran, Momen Kebersamaan Tetap Menyenangkan
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:

