Gegara Kritik THR Rp165 Juta, Warga Klapanunggal Dipukul Anak Kepala Desa
Terekam Kamera! Anak Kades Bogor Pukul Warga karena Komentar di Medsos--Instagram/kabupatenbogor.id
RAKYATBENGKULU.COM – Jagat maya dihebohkan oleh sebuah video berdurasi 1 menit 2 detik yang memperlihatkan dugaan kekerasan fisik oleh seorang pemuda terhadap warga di Kecamatan Klapanunggal, Kabupaten Bogor.
Pelaku diduga kuat adalah LR, anak dari Kepala Desa Klapanunggal, yang juga diketahui sebagai mantan Sekretaris Desa (Sekdes).
Dalam video yang diunggah oleh akun Instagram @kabupatenbogor.id, tampak pria berbaju hitam dan bercelana jeans biru — diduga LR — menghujani pukulan ke wajah korban, yang juga mengenakan kaus hitam dan celana putih.
Sambil melayangkan tamparan, pelaku terdengar mengucapkan kata-kata bernada ancaman yang berkaitan dengan komentar korban di media sosial.
BACA JUGA:Pemkab Mukomuko Siapkan 5 Bus untuk Antar 170 CJH, Ini Jadwal dan Lokasi Pelepasan
BACA JUGA:Meluaskan Partisipasi Lewat Pelatihan Basket Pelajar Terbesar Kopi Good Day DBL Camp 2025
“Kau mengomentari ayahku tidak masalah, anng!”** teriak LR sebelum kembali melayangkan pukulan.
Seorang narasumber yang enggan disebutkan namanya membenarkan identitas pelaku.
Membenarkan bahwa pelaku tersebut anak mantan sekretaris desa, dan betul anak kades.
Ia menambahkan, aksi pemukulan ini terjadi diduga karena komentar korban yang menanggapi video viral sang kepala desa yang meminta THR senilai Rp165 juta.
BACA JUGA:Kebakaran Hebat Hanguskan Gudang dan Mesin PT BAR Bengkulu, Warga Panik
“Ya, perihal komentar viral THR Rp165 juta itu. Komentar warga memicu persekusi oleh anak kepala desa,” jelasnya.
Insiden tersebut diduga terjadi pada Senin malam, 28 April 2025.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:

