MUKOMUKO – Atas kebijakan, akhirnya sejumlah pemerintah desa (Pemdes) bersedia mencabut dan membatalkan sejumlah kepala keluarga (KK) sebagai penerima bantuan langsung tunai (BLT) Dana Desa (DD). Jumlahnya mencapai 60 KK. Mereka dibatalkan selain karena double mendapatkan bantuan, juga ada yang karena profesinya tidak diperbolehkan menerima BTL DD. Kepala Dinas (Kadis) Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Mukomuko, Gianto, SH, M.Si mengatakan dengan pembatalan ini maka yang sudah terlanjur menerima harus mengembalikannya ke bendahara desa. Terbanyak KK yang sebelumnya ditetapkan menerima BLT DD namun dibatalkan, terdapat di Desa Semundam Kecamatan Ipuh. Mencapai 20 KK. Lalu di kecamatan yang sama, di Desa Manunggal Jaya, sebanyak 100 KK. Sedangkan di Desa Tirta Mulya hanya 5 KK dan Desa Sibak hanya 4 KK. Untuk Kecamatan Sungai Rumbai, ada 9 KK dicabut, yakni warga Desa Gading Jaya. Lalu di Desa Karang Jaya Kecamatan Teras Terunjam, 4 KK. Desa Sungai Jerinjing Kecamatan Selagan Raya ada 3 KK. Lainnya masing-masing hanya 1 KK, yaitu di Desa Pondok Panjang Kecamatan V Koto, Desa Talang Rio dan Tirta Kencana Kecamatan Air Rami serta Desa Lubuk Sahung dan Sungai Ipuh Kecamatan Selagan Raya. “Laporan yang masuk ke kita ini, baru dari enam kecamatan. Mudah-mudahan menyusul dari kecamatan lainnya,” kata Gianto. Sedangkan untuk jumlah pemerintah desa yang sudah menyalurkan BLT, baru sebanyak 143 desa. Sedangkan lima desa diyakini Gianto akan tuntas dalam minggu ini. “Desa-desa yang sudah tuntas 100 persen penyaluran BLT DD bulan pertama, tujuh desa di Kecamatan Lubuk Pinang, 6 desa di Kota Mukomuko, 11 desa di Pondok Suguh, 13 desa di Teramang Jaya, 8 desa di Air Manjuto dan 7 desa di Kecamatan Air Dikit,” paparnya. Total dana BLT DD yang sudah disalurkan di Kabupaten Mukomuko untuk bulan pertama mencapai Rp 5,29 miliar lebih. Jumlah penerima mencapai 8.824 KK. “Target kita total warga yang terbantu sebanyak 9.141 KK. Dengan total dana yang dikucurkan mencapai Rp 5,48 miliar. Target ini sesuai dengan jumlah penerima dan pagu BLT DD yang ditetapkan pemdes yang sampai dengan kita,” demikian Gianto.(hue)
60 KK Gagal Terima BLT Desa
Selasa 02-06-2020,14:24 WIB
Editor : redaksi rb
Kategori :