KOTA BINTUHAN – Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kaur bersama Kementerian Pertahanan RI Selasa (13/10) melakukan pengecekan jumlah pensiunan TNI yang berada di Transmigrasi Kedataran, Kecamatan Maje. Pengecekan ini bertujuan untuk memastikan bahwa program transmigrasi pensiunan TNI yang selama ini berada di lokasi tersebut masih bisa terus dilanjutkan atau tidak. Sebab sejak tahun 2017 lalu ada 11 KK warga transmigrasi yang berasal dari pensiunan TNI yang selama ini berada di Pulau Jawa yang ingin ikut program transmigrasi. Hal ini merupakan program nasional sejak tahun 2015. Namun tidak semua pensiunan TNI khususnya TNI AD yang ikut transmigrasi. Untuk di Kaur ada 11 pensiunan TNI yang ikut transmigrasi di wilayah Kedataran. “Kita hanya melakukan pengecekan terkait program transmigrasi pensiunan TNI ini. Apakah nanti kita lanjutkan atau tidak. Kita lakukan pemantauan langsung bersama Dinas Nakertrans,” kata tim dari Kemenhan RI, Kolonel CAJ Andri Daniel, kemarin. Terpisah, Kepala Dinas Nakertrans Kaur, Yunardi membenarkan pihaknya akan melakukan pengecekan penghuni transmigrasi Kedataran khusus untuk pensiunan TNI. Dari 11 KK pensiunan TNI, dua sudah meninggal dunia. Untuk memastikan program ini sukses atau tidak, dari Kemenhan ingin melihat langsung kondisi mereka saat ini. Karena tidak menutup kemungkinan ada penambahan untuk mengganti yang telah meninggal.(cik)
Kemenhan Cek Pensiunan TNI di Trans Kedataran
Rabu 14-10-2020,09:09 WIB
Editor : redaksi rb
Kategori :