PELABAI – Bupati Lebong, H. Rosjonsyah, S.IP, M.Si mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Lebong, khususnya para pemimpin meneladani kepemimpinan Nabi Muhammad SAW. Baik itu pimpinan di pemerintahan, pemimpin di tempat kerja maupun para orang tua selaku pemimpin di keluarganya. ‘’Bimbing orang yang ada di sekeliling kita agar mengikuti jejak nabi sehingga kelak ketika mereka yang menjadi pemimpin, perilakunya akhlakul karimah,’’ kata Pejabat Sementara (Pjs) Bupati Lebong, H. Herwan Antoni, M.Kes, M.Si dalam peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Masjid Agung Sultan Abdullah, kemarin (4/11). Dengan meneladani sosok Nabi Muhammad SAW, dengan sendirinya setiap masyarakat akan memperbaiki kualitas ibadahnya. Mengingat Nabi Muhammad SAW tidak pernah sekalipun melalaikan ibadah. Sosok kepemimpinan Nabi Muhammad SAW juga diharapnya dapat diteladani seluruh PNS di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong. ‘’Jadikan momentum Maulid Nabi ini untuk berhijrah dari pribadi yang kurang baik menjadi pribadi yang lebih baik,’’ ungkap Herwan. Keluhuran pribadi Nabi Muhammad SAW yang penuh keikhlasan, ketulusan, tanggung jawab serta komitmen tinggi terhadap segala titah Sang Khalik yang dibebankan kepadanya selaku rasul dan pemimpin umat, memang tidak akan pernah tertandingi. Namun bagi kaum muslim selaku pengikutnya, sudah sepantasnya menuruti perilaku serta ajaran yang dibawa Nabi Muhammad SAW agar selamat dunia dan akhirat. ‘’Justru kalau kaum muslim tidak meneladani Nabi Muhammad SAW hidupnya akan tersesat,’’ sebut Herwan. Sementara Ustaz, H. Anton Sujarwo, LC, MA, MH yang mengisi ceramah mengatakan, peringatan maulid semata untuk mengenang warisan atau peran yang telah dilakukan Nabi Muhammad SAW semasa hidupnya. Bentuk penghormatan dan rasa kecintaan kepada junjungan umat Islam itu harus ditunjukkan dengan menjalankan anjuran dan larangan yang telah disampaikannya. ‘’Amalkan isi Alquran dan Hadist serta perilaku Nabi Muhammad SAW,’’ urai Anton. Hadir dalam kegiatan itu, Sekretaris Daerah Kabupaten Lebong, H. Mustarani Abidin, SH, M.Si. Termasuk unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD) dan para kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) jajaran Pemkab Lebong.(sca)
Pemimpin Harus Teladani Nabi
Kamis 05-11-2020,10:07 WIB
Editor : redaksi rb
Kategori :