2021, Kucuran Dana Desa Prioritaskan Penanganan Covid-19

Kamis 17-12-2020,16:18 WIB
Reporter : redaksi rb
Editor : redaksi rb

BENGKULU - Anggota DPRD Provinsi Bengkulu, Edwar Samsi, S.IP, MM menyampaikan jika pihaknya telah melakukan kunjungan kerja ke Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDTT). Ada banyak yang disampaikan wakil rakyat Provinsi Bengkulu tersebut ke pihak kementerian, salah satunya berkaitan dengan penanganan wabah Covid-19 di desa-desa.

"Banyak hal yang kita sampaikan ke kementerian terkait dana desa. Dari penjelasan pihak kementerian, dana desa itu tahun depan dialokasikan tetap, hanya saja prioritas penggunaan anggarannya untuk penanganan Covid-19," jelas Edwar Samsi kepada wartawan, Kamis (17/12).

Dijelaskan Edwar, harapan pemerintah pusat bahwa penanganan Covid-19 yang masih menjadi pandemi saat ini dilakukan secara serentak dan lebih luas di seluruh penjuru Indonesia. Termasuk juga di desa-desa sehingga penyebaran ini dapat dihentikan. "Karena sasarannya mencegah penyebaran Covid-19 ini lebih luas," ungkapnya.

Edwar menuturkan, awalnya program Presiden Joko Widodo mengenai dana desa ini adalah pembangunan Indonesia dimulai dari desa. Namun karena terjadinya pandemi Covid-19, maka mau tidak mau penanganannya harus dilakukan. "Karena ada Covid-19, kita harapkan kegiatan tetap jadi prioritas namun penanganan Covid-19 juga jangan dilupakan," pungkasnya. (zie)

Tags :
Kategori :

Terkait