Vaksin Sinovac Langsung Didistribusikan ke Fasyankes

Rabu 13-01-2021,18:17 WIB
Reporter : redaksi rb
Editor : redaksi rb

BENGKULU - Setelah Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bengkulu menerima sebanyak 9.040 vial vaksin Sinovac dari Dinkes Provinsi Bengkulu, Vaksin yang diterima tersebut langsung dilakukan pendistribusian ke Fasilitas Pelayanan Kesehatan (Fasyankes) yang akan melakukan penyuntikan vaksin di Kota Bengkulu, Rabu (13/1).

Wakil Walikota Bengkulu, Dedy Wahyudi didampingi Kepala Dinkes Kota Bengkulu, Susilawaty secara langsung menyerahkan sebanyak 900 vial vaksin Sinovac kepada pihak Rumah Sakit M Yunus yang nantinya sebagai salah satu rumah sakit yang akan melakukan pelayanan vaksinasi.

"Setelah menerima vaksin, sebanyak 900 vial vaksin kita serahkan langsung secara simbolis kepada pihak Rumah Sakit M. Yunus," ungkap Dedy.

Pendistribusian vaksin tak hanya dilakukan kepada Rumah Sakit M. Yunus, nantinya vaksin Sinovac juga akan didistribusikan ke Fasyankes yang akan melakukan vaksinasi.

"Nanti juga akan didistribusikan ke Fasilitas Pelayanan kesehatan yang akan membantu proses vaksinasinya seperti di 20 UPTD Puskesmas, 8 rumah sakit dan 4 klinik yang ada di Kota Bengkulu," tambahnya.

Pemkot Bengkulu berterima kasih dan menyambut baik program penyuntikan vaksin demi memutus mata rantai Covid-19 yang ada di Kota Bengkulu. Ia berharap dengan adanya program tersebut dapat membantu memutuskan mata rantai penyebaran Covid-19. (tok)

Tags :
Kategori :

Terkait