BENGKULU - Meski saat ini telah tersedianya 5.000 keping blangko Kartu Tanda Penduduk (KTP) untuk Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Kota Bengkulu, namun masih banyak warga Kota Bengkulu yang belum melaksanakan perekaman. Berdasarkan data dari Dukcapil, tercatat sekitar 3.400 warga kategori wajib KTP yang saat ini belum memiliki KTP.
"Data wajib KTP tapi belum melakukan perekaman itu ada sekitar 3.400 wajib KTP. Kita belum tahu kendalanya apakah masyarakat ini memang kesadarannya kurang atau belum sempat atau memang sedang sakit yang membuatnya tidak bisa melakukan perekaman. Atau mungkin juga sudah pindah namun tidak melapor," ungkap Plt Kepala Dukcapil Kota Bengkulu, Nofri Andriyanto, Rabu (10/2). Ditambahkannya, untuk mengatasi hal tersebut, Dukcapil Kota Bengkulu berencana akan melakukan pemutakhiran data skala besar untuk dapat menjaring orang-orang yang belum memiliki KTP. Nantinya melalui pemutakhiran data skala besar tersebut pihak RT dan RW akan menjadi ujung tombak pendataan penduduk di masing-masing wilayah dengan target seluruh wajib KTP memiliki KTP sebagai bukti kependudukan yang sah. (tok)3.400 Wajib KTP di Kota Bengkulu Belum Lakukan Perekaman
Rabu 10-02-2021,16:57 WIB
Editor : redaksi rb
Kategori :