Bertambah 15 Kasus Positif Covid-19 di Provinsi Bengkulu, 26 Kasus Dilaporkan Sembuh

Rabu 14-04-2021,17:00 WIB
Reporter : redaksi rb
Editor : redaksi rb

  BENGKULU – Angka kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Provinsi Bengkulu terus bertambah. Per Rabu (14/4) terdapat penambahan kasus baru sebanyak 15 kasus dari hasil pemeriksaan sampel keluar hasil sebanyak 59 sampel. Total kasus positif Covid-19 di Provinsi Bengkulu saat ini menjadi 5.840 kasus.

“15 kasus baru ini, yaitu  10 kasus diantaranya berasal dari Kota Bengkulu, 4 kasus Bengkulu Utara dan 1 kasus dari Bengkulu Tengah,” kata Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Bengkulu H. Herwan Antoni, SKM, M.Kes.

Lanjut Herwan, dari laporan yang disampaikan hari ini juga terdapat penambahan kasus sembuh sebanyak 26 kasus. Dengan rincian 14 kasus dari kota, 6 Kasus dari Rejang Lebong, 4 kasus dari Bengkulu Utara, 1 Kasus dari Bengkulu Tengah dan 1 Kasus dari Kaur. Dengan tambahan kasus sembuh tersebut total kasus sembuh di Bengkulu hingga saat ini tercatat sebanyak 5.262 kasus.

"Selain itu ada tambahan kasus meninggal dunia sebanyak 1 kasus yang dilaporkan hari ini, yakni kasus nomor 5.388 dari Kota Bengkulu. Total kasus konfirmasi meninggal sejauh ini tercatat 156 kasus," demikian Herwan. (tok)

Tags :
Kategori :

Terkait