Rektor Unib Terpilih Retno Dilantik 5 Oktober

Sabtu 02-10-2021,14:00 WIB
Reporter : redaksi rb
Editor : redaksi rb

    BENGKULU - Rektor Universitas Bengkulu (Unib) terpilih Dr Retno Agustina Ekaputri, SE, M.Sc dijadwal akan dilantik pada Selasa (5/10) di Jakarta.

Hal itu dikatakan Ketua Panitia Pemilihan Rektor Unib, Dr. Yulian Fauzi. “Insya Allah kalau tidak ada perubahan Selasa dilantik,” katanya.

Sebelumnya Dr. Retno Agustina Ekaputri, SE, M.Sc, terpilih sebagai Rektor Unib. Perempuan pertama yang berhasil meraih kursi nomor 1 di kampus Perguruan Tinggi Negeri (PTN) favorit di Provinsi Bengkulu, sejak tahun 1982 Unib berdiri. Pelaksanaan pemilihan Rektor Unib melalui rapat senat tertutup, Senin (20/9).

Pemilihan tersebut dilakukan melalui e-voting dengan jumlah sebanyak 60 suara pemilih. Meliputi, yaitu 39 suara anggota Senat Unib dan 21 suara perwakilan dari Kemendikbud Ristek. Dari hasil pemilihan tersebut Dr. Retno Agustina Ekaputri, SE, M.Sc, terpilih sebagai orang nomor 1 di kampus Unib.

Mantan Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Unib ini memperoleh 38 suara mengungguli dua kandidat calon lain, yakni Dr. Ir. Fahrrurozi, M.Sc yang memperoleh 16 suara dan Prof. Lizar Alfanzi, MBA, Ph.D yang memperoleh 6 suara. (iks)

Tags :
Kategori :

Terkait