BENGKULU – Tuntas sudah seleksi pemain PS Bengkulu yang digelar selama dua hari ini di Mako Lanal Bengkulu.
Hasilnya, ada 40 nama yang dipastikan lolos dan akan diuji dalam kemampuanya dalam putaran liga 3 yang akan dimulai November ini. “Ada 40 pemain yang akan dibawa ke gelaran liga 3. Ke 40 pemain yang merupakan putra asli daerah Provinsi Bengkulu, nantinya akan diseleksi lagi, tergantung kebutuhan tim. Dan akan dilihat selama proses latihan,” kata Pelatih Kepala PS Bengkulu, Thomas Yuliandra. BACA JUGA: 110 Peserta Ikut Seleksi Pemain PS Bengkulu Dilanjutkannya, pihaknya akan mengupayakan yang terbaik untuk PS Bengkulu, dirinya berharap tim PS Bengkulu akan kembali berlaga di liga 2. “Target saat ini melaju sejauh - jauhnya digelaran liga 3. Tentunya kembali ke liga 2,” ucapnya. Dirinya juga menyampaikan kepada manajemen yang baru, agar bisa menyiapkan tim sepakbola jangka panjang. “Seleksi pemain kelahiran 1999-2003, tentu pemain ini masih sangat muda” tambahnya. Sementara itu Manager PS Bengkulu, Alboy Novebra mengatakan untuk latihan sementara, timnya akan menggunakan lapangan Mako Lanal Bengkulu. “Terima kasih kepada Danlanal yang telah mendukung tim PS Bengkulu,” ucapnya. Alboy akan mengupayakan agar stadion di Kota Bengkulu, bisa menjadi kandang PS Bengkulu saat menggelar laga kandang.40 Pemain Masuk Skuad PS Bengkulu Arungi Liga 3
Sabtu 06-11-2021,09:26 WIB
Editor : redaksi rb
Kategori :