BENGKULU, rakyatbengkulu.com – Hampir setiap hari pelaku pencurian sepeda motor (curanmor) berhasil dalam aksinya di Kota Bengkulu. Terbaru, (13/12) diperkirakan menjelang subuh, musang ranmor berhasil menggasak 1 unit Honda Beat Street BD 2182 SU yang terparkir dalam garasi rumah kosan di Jalan Hibrida 10A RT 17 Kelurahan Sidomulyo.
BACA JUGA: Dijanjikan Proyek, Dua Kontraktor Datangi Polda Bengkulu Sepeda motor milik Dwi Sugiarti (20) mahasiswa UMB, warga Desa Karya Jaya RT 2 Kecamatan Marga Sakti Bengkulu Utara. Saat kejadian korban berada di kamar kosnya. Uniknya lagi, pelaku berhasil merusak empat gembok sebelum membawa kabur sepeda motor yang baru dua bulan dibeli korban secara kredit itu. Tampaknya pelaku juga pintar memilih sasaran. Mengambil Beat Street yang bernilai tinggi, mengenyampingkan sepeda motor Mio yang juga terparkir di samping motor milik mahasiswi tersebut. ‘’Padahal keamanan garasi terbilang cukup. Pintu gerbang dan garasi berbentuk tralis yang terbuat dari besi juga sudah menggunakan rantai yang dipasang empat kunci gembok. Semuanya berhasil dirusak pelaku. Pelaku juga pintar memilih, sekalipun motor saya dalam kondisi stang dikunci, tetap jadi sasarannya. Padahal di samping motor saya terparkir motor jenis Mio yang stangnya tak dikunci,’’ ujar korban saat ditemui RB. Diceritakan korban, malam itu di kamar kosnya ia bersama rekannya yang menginap. Mereka mengobrol hingga pukul 02.00 WIB. Saat itu sepeda motor masih ada di garasi. BACA JUGA: Bandit Ranmor Makin Beringas, Sehari Sampai Dua Motor DicuriSudah 4 Gembok Terpasang, Tetap Saja Motor Kesayangan Raib
Selasa 14-12-2021,08:38 WIB
Editor : redaksi rb
Kategori :