Kantin Terbakar, Api Merembet Nyaris Hanguskan Gedung DPRD Kota

Kamis 16-12-2021,18:26 WIB
Reporter : redaksi rb
Editor : redaksi rb

  BENGKULU, rakyatbengkulu.com- Peristiwa kebakaran kembali terjadi di Kota Bengkulu. Kali ini terjadi di kawasan gedung Sekretariat DPRD Kota Bengkulu, Kamis (16/12) sore.

Data terhimpun, api pertama kali diketahui muncul dari kantin yang bangunannya terbuat dari kayu. Kantin tersebut tepat berada di samping gedung Sekretariat DPRD Kota Bengkulu. Namun belum diketahui pasti dari mana api berasal. Lantaran bangunan kantin terbuat dari bahan yang mudah terbakar, api dengan cepat menghanguskan isi bangunan. Sehingga kepulan asap muncul dari tempat tersebut. Mengetahui peristiwa tersebut warga sekitar dan pegawai yang masih berada di kantor mencoba memadamkan api dengan alat seadanya. "Tiba-tiba terdengar ada yang teriak api, pas cek kebelakang api sudah besar membakar kantin," kata salah seorang pengawai di Sekretariat DPRD Kota. Dengan kondisi bangunan mudah terbakar, ditambah dengan angin kencang api kemudian sempat merembet ke gedung sekretariat yang berada tak jauh dari kantin. Sementara itu, pihak Pemadam Kebakaran Kota Bengkulu telah turun ke lokasi kejadian mencoba memadamkan api. Hingga berita ini diturunkan petugas masih berada di lokasi membersihkan sisa kebakaran dan benda yang bisa diselamatkan. Tampak sisa-sisa asap masih menghiasi lokasi kejadian.(tok)
Tags :
Kategori :

Terkait