Tabrak Buntut Truk, Pelajar SMP Meninggal

Jumat 17-12-2021,13:55 WIB
Reporter : redaksi rb
Editor : redaksi rb

  BENGKULU, rakyatbengkulu.com - Peristiwa kecelakaan lalu lintas (laka lantas) kembali terjadi di Kota Bengkulu pada Kamis (16/12) malam. Tepatnya di Jalan Raden Fatah Kelurahan Pagar Dewa tersebut. Kecelakaan mengakibatkan satu pelajar meninggal dunia. Melibatkan 1 unit sepeda motor Honda Beat nomor polisi BD 2581 CT dengan satu unit truk Hino dengan nopol BD 8332 KF.

Data terhimpun, berawal saat sepeda motor yang dikendarai FS (14) pelajar SMP membonceng RS (18) berjalan dari arah Simpang Hibrida ujung menuju arah simpang 4 Traffic Light Pagar Dewa. Kemudian saat berada di TKP, sepeda motor menabrak bagian belakang dari mobil truck yang sedang dalam posisi terparkir namun mesin sedang menyala. Lantaran kondisi kedua kendaraan telah dalam keadaan berdekatan, kecelakaan pun tidak dapat dihindarkan.

Kanit Laka Lantas Polres Bengkulu, Ipda Andani ketika dikonfirmasi membenarkan adanya peristiwa tersebut. Akibat dari kecelakaan tersebut satu orang yakni FS meninggal dunia, sedangkan rekannya RS mengalami luka-luka ringan. "Untuk kejadian malam tadi, mengakibatkan 1 orang meninggal dunia sedangkan rekannya mengalami luka ringan," kata kanit, Jumat (17/12).

Sementara akibat kejadian tersebut kerugian materil ditafsirkan mencapai Rp. 1 juta. Sedangkan kendaraan mengalami kerusakan ringan dan saat ini telah diamankan di Unit Laka Satlantas Polres Bengkulu.(tok)

Tags :
Kategori :

Terkait