BENGKULU, rakyatbengkulu.com - Jumlah kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Provinsi Bengkulu, bertambah sebanyak 129 kasus, Senin (28/2).
Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Bengkulu H. Herwan Antoni, SKM, M.Kes dalam update kasus Covid-19 Provinsi Bengkulu, tanggal 28 Februari 2022. Dalam laporan tersebut, tambahan kasus terkonfirmasi positif Covid-19 ini tertinggi berasal dari Kota Bengkulu yakni sebanyak 78 kasus. BACA JUGA: Siap-siap, Masih Tolak Vaksin, PNS Bakal dapat Teguran Disusul dengan Kabupaten Bengkulu Utara yakni sebanyak 15 kasus. Sementara itu, 8 kasus dari Kabupaten Rejang Lebong, 4 kasus Lebong, 7 kasus dari Bengkulu Selatan. Lalu, 8 kasus Bengkulu Tengah, 1 kasus Kepahiang, 4 kasus Seluma dan Kaur serta Mukomuko masing-masing bertambah 2 kasus terkonfirmasi. "Hari ini (28/2) dilaporkan terdapat tambahan sebanyak 129 kasus baru, dengan tambahan kasus tersebut total kasus terkonfirmasi positif pada tahun 2022 ini tercatat 3.973 kasus. Sementara total kasus terkonfirmasi sejak awal kasus hingga hari ini tercatat 27.082 kasus," sampainya. Selain terdapat penambahan kasus baru, hari ini juga dilaporkan terdapat penambahan kasus sembuh sebanyak 80 kasus. BACA JUGA: Wacana Penundaan Pemilu 2024 Makin Liar, Sikap Senator Sultan Tegas Rinciannya, yaitu 41 kasus Rejang Lebong, 1 kasus Bengkulu Utara dan 8 kasus Bengkulu Tengah. "Total kasus sembuh di Provinsi Bengkulu hingga saat ini tercatat sebanyak 23.225 kasus," jelasnya. (tok)Positif Covid-19 Bertambah 129 Kasus, Kota Bengkulu Tertinggi
Senin 28-02-2022,19:05 WIB
Editor : redaksi rb
Kategori :