BENGKULU, rakyatbengkulu.com – Kebijakan pemerintah memperbolehkan kegiatan mudik lebaran, diprediksi akan membuat arus mudik tahun ini kembali ramai.
Padatnya arus lalu lintas harus diimbangi dengan kondisi jalan yang layak. Sehingga pemudik bisa nyaman menempuh perjalanan panjang ke kam pung halaman. Saat ini kondisi jalan Lintas Barat Sumatera, dari Kaur hingga Mukomuko, tergolong aman dilalui. Walaupun tidak seluruhnya jalan tersebut mulus. Seperti di Kabupaten Bengkulu Utara terdapat beberapa titik jalan yang rusak dan jalan yang terancam abrasi. Sehingga pemudik harus berhati-hati saat melintas. BACA JUGA: Ada Pengalihan Arus Mudik di Jembatan yang Mengalami Kerusakan Diantaranya terjadi abrasi di jalan nasional di sepanjang Desa Pasar Palik Kecamatan Air Napal dan Kecamatan Lais hingga Batik Nau yang persis berada di pinggir bibir pantai. Tak hanya itu, titik kerusakan jalan juga terjadi di sepanjang jalan Batik Nau. Jalan tersebut merupakan jalan lintas keluar masuk Provinsi Bengkulu atau Kota Bengkulu dari arah Sumatera Barat melalui Kabupaten Mukomuko. Kadis Perhubungan Nirwan Tomeri menuturkan jika Pemkab BU sudah memasang rambu-rambu lalu lintas tanda peringatan bagi pengguna jalan. terutama saat kepadatan lalu lintas terjadi ketika arus mudik dan balik Idul Fitri mendatang. “Kita sudah prediksi akan terjadi peningkatan arus kendaraan saat mudik dan balik Idul Fitri mendatang. Apalagi, setelah dua tahun, tahun ini pemerintah memperbolehkan mudik lebaran,” kata Tomeri. BACA JUGA: Gigi Sehat Selama Bulan Puasa, Lakukan Hal IniJalan Rusak Masih Mengancam
Minggu 17-04-2022,12:52 WIB
Editor : redaksi rb
Kategori :