KEPAHIANG, rakyatbengkulu.com – An (17), remaja asal Kecamatan Ujan Mas, dini hari kemarin (12/5) meninggal dunia ditikam senjata tajam oleh tersangka DP (17). Awal mulanya, dua teman sepermainan ini, berkelahi di acara pagelaran kuda lumping di Kantor Camat Ujan Mas Rabu (11/5) pukul 21.30 WIB lalu.
Setelah selesai menonton acara tersebut sekitar pukul 23.00 WIB, korban An bersama teman - temannya nongkrong di depan kantor camat. Selang beberapa saat, datanglah DP bersama beberapa temannya menghampiri An. Ribut mulut berujung perkelahian dua remaja yang masih berteman ini tidak terhindarkan lagi. Namun perkelahian antara An dan DP tak berlangsung lama, lantaran teman-temannya bersama warga sekitar berhasil melerai. BACA JUGA: Di Bukit Resam, Harimau Sumatera Tertangkap Kamera Selanjutnya An kemudian diantar teman nongkrongnya pulang. Saat korban dan beberapa temannya tiba di rumahnya di Desa Daspetah I, DP datang lagi menyusul dan menghampiri korban. Saja selang beberapa saat DP langsung pergi berboncengan dengan teman-temannya. Sementara korban terlihat oleh temannya merintih kesakitan sembari memegang bagian dada sebelah kiri tepatnya di bawah ketiak. Diduga korban ditikam oleh pelaku dengan sebilah senjata tajam. Teman-teman korban pun memanggil warga sekitar, dan mencoba membawa korban ke Puskesmas terdekat. Namun sayang, dalam perjalanan nyawa korban tak terselamatkan dan korban pun dinyatakan meninggal dunia. Kapolres Kepahiang AKBP. Suparman, S.IK, MAP melalui Kasat Reskrim Iptu. Doni Juniansyah, SM membenarkan kejadian tersebut. Ia mengatakan, pasca menerima laporan dari keluarga korban dan warga sekitar, jajarannya pun langsung turun ke lokasi kejadian guna melakukan penyelidikan. BACA JUGA: Acara Ngidak Gelamai Ika Semaku Akan Promosikan Budaya BengkuluDitikam Teman Usai Nonton Kuda Lumping
Jumat 13-05-2022,09:19 WIB
Editor : redaksi rb
Kategori :