Potong Gigi Hingga Ngaben Massal  di Bengkulu Utara

Jumat 20-05-2022,07:26 WIB
Reporter : redaksi rb
Editor : redaksi rb

  ARGA MAKMUR, rakyatbengkulu.com – Umat Hindu Bali di Bengkulu Utara (BU), mengikuti acara potong gigi massal dan gratis yang dilaksanakan Parisade Hindu Dharma Indonesia (PHDI) BU, Rabu (18/5).

Ini merupakan kegiatan keagamaan, yang ditutup dengan ngaben massal beberapa hari ke depan.

Sekretaris PHDI BU, Nyoman Karwiyanto mengatakan upacara potong gigi ini dilakukan pada anak yang mulai menginjak dewasa atau remaja.

BACA JUGA:  Galeri Foto Kunjungan UPT Perpustakaan Bung Karno Kota Blitar ke Perpustakaan Bengkulu Kegiatan ini, disebut Mapendes, Metatah atau Mesanggih.

“Dalam potong gigi ini harus dilakukan upacara.

Jika dilakukan mandiri oleh warga, maka akan menggunakan biaya yang tidak sedikit, maka kita lakukan secara massal dan gratis,” kata Nyoman.

Makna dari kegiatan ini lanjutnya, merupakan konsep dari siklus hidup manusia.

Kegiatan potong gigi ini, sebagai hakekat dalam melepaskan manusia dari enam jenis perbuatan yang tidak baik atau Sad Ripu yang biasa dilakukan oleh manusia.

“Enam jenis perbuatan tersebut diantaranya mengumbar nafsu, sikap serakah, marah, dendam, mabuk, bingung dan angkuh serta dengki dan iri hari,” bebernya.

BACA JUGA:  Bayi Lahir Tanpa Dinding Perut Butuh Bantuan, Dirujuk ke Palembang Selain itu, beberapa hari ke depan juga akan dilakukan kegiatan ngaben massal.

Kegiatan ini juga untuk membantu masyarakat Hindu Bali di BU.

Sebab, upacara ngaben membutuhkan dana yang tidak sedikit jika dilakukan oleh warga secara pribadi.

“Acara ngaben ini juga kita lakukan secara massal dan gratis. Karena memang sudah lama tidak kita lakukan akibat pandemi Covid-19,” pungkas Nyoman. (qia)

Simak Video Berita 

 
Tags :
Kategori :

Terkait