CARETAKER Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) Dr. Heriyandi Roni, M.Si mengungkapkan, kedatangannya ke rumah mantan Bupati Benteng, Minggu (22/5) ingin bersilaturahmi. Ia mengaku sangat senang sekali karena disambut dengan sangat hangat, penuh kekeluargaan sekali sehingga berasa seperti rumah sendiri.
"Saya mengucapkan terima kasih kepada Bupati Ferry yang telah menyambut saya dengan penuh kehangatan dan seperti keluarga sendiri. Semoga kedepan silaturahmi ini terus terjalin," harapnya Pada saat ini ia masih belum mau berbicara banyak, mengingat pada belum secara resmi dilantik sebagai caretaker atau Plt Bupati Benteng dan tidak ingin mendahului. Namun, apabila sudah dilantik nantinya, barulah ia akan berbicara perihal rencana yang akan dilakukan terhadap Kabupaten Benteng. BACA JUGA: Sudah di Bengkulu, Banyak PR Menanti Caretaker Benteng "Ke depan saya juga ingin sekali bersilaturahmi dengan teman - teman media yang ada di Benteng. Sebab ke depan ia sangat ingin bekerja sama dengan media dalam membangun Kabupaten Benteng," Terangnya.Soal Benteng, Caretaker Belum Mau Bicara Banyak, Tunggu Pelantikan
Senin 23-05-2022,09:15 WIB
Editor : redaksi rb
Kategori :