Alami Rambut Rontok dan Cemas Akan Kebotakan? Lakukan 5 Cara Ini untuk Mengatasinya

Sabtu 06-01-2024,05:00 WIB
Reporter : Apriyan Doni
Editor : Febi Elmasdito

BACA JUGA:Unik! Mengungkap Manfaat Masker Rambut Alami dan Masker Santan Kelapa

Berbagai metode penataan rambut seperti mencatok, mewarnai dan mengeriting rambut, sehingga bisa membuat rambut menjadi rusak dan kering serta bisa mengiritasi kulit kepala. 

Sementara itu, kebiasaan untuk mengikat dan mengepang rambut terlalu kencang juga bisa menyebabkan akar rambut tertarik, sehingga rambut menjadi sangat mudah rontok.

Sebaiknya Anda hindari penataan rambut yang telah disebutkan tadi. Bila Anda hendak mengeringkan rambut dengan pengering rambut, hindari menggunakan suhu yang terlalu panas karena bisa membuat rambut cepat rusak.

3. Gunakan minyak rambut

BACA JUGA:Tampil Keren dan Berani dalam 11 Warna Rambut Wanita yang Trendy

Penggunaan minyak rambut juga bisa untuk mengurangi kerontokan. Oleh karena itu, tidak ada salahnya Anda untuk memanfaatkan minyak alami yaitu seperti minyak kelapa untuk merawat rambut Anda yang rontok.

Minyak kelapa mengandung asam lemak yang sehat dan dibutuhkan untuk merangsang pertumbuhan rambut yang baru.

Untuk mendapatkan manfaatnya, Anda cukup mengoleskan minyak kelapa ke kulit kepala secukupnya saja, kemudian pijat secara lembut dengan gerakan memutar.

Oleskan sisa minyak yang menempel di tangan Anda ke bagian rambut lainnya, termasuk ujung rambut. Setelah itu tutupi dengan handuk dan diamkan semalaman, kemudian keramaslah hingga bersih.

BACA JUGA:8 Penyebab Rambut Rontok yang Harus Kamu Ketahui!

4. Pakai masker rambut

Rutin menggunakan masker rambut tidak hanya untuk membuat rambut menjadi lebih lembap, tetapi juga bisa mengurangi kerontokan pada rambut.

Masker untuk rambut rontok bisa Anda buat sendiri di rumah dengan cara memanfaatkan bahan-bahan alami seperti lidah buaya dan kuning telur.

Lidah buaya mengandung vitamin C, vitamin B12, vitamin E, asam folat dan kolin yang berguna untuk memperkuat rambut.

BACA JUGA:Hemat dan Sederhana! Ini Manfaat Luar Biasa Masker Rambut dari Buah Pisang

Kategori :