BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Ternyata arus listrik petir terbesar di dunia ada di Indonesia, tempatnya di 3 wilayah ini.
Dominasi petir besar atau dahsyat terjadi di 3 wilayah yakni selatan Jakarta, Depok, dan Bogor.
Apa iya?
Petir di Depok memang sering terjadi ketika sedang diguyur hujan deras.
Tentunya diiringi rentetan suara petir dahsyat menggelegar tanpa henti.
Selain itu memang ada beberapa temuan di Depok Jawa Barat.
Di wilayah Tanah Baru, petir menyambar 15 kali tempo 1 menit.
Juga temuan di Sawangan, masih di kawasan Depok.
BACA JUGA:Ketahui Fungsi dari Penangkal Petir, Berikut Jenis dan Cara Memasangnya di Rumah
Syarif Hidayat, sebagai ahli petir dari Institut Teknologi Bandung (ITB), mengakui fenomena yang terjadi di Depok lumrah terjadi.
Penyebabnya fenomena orografi.
Di satu daerah terdapat gunung tinggi dan dekat teluk, umumnya petir banyak.
Kenapa demikian? Karena secara konstan gunung terkena sinar matahari setiap hari hingga menjadi hangat.
Udara hangat naik.