Hal ini akan membantu anak memahami tentang berbagai cara untuk mengelola dan mengalokasikan uang anak untuk mencapai tujuan jangka yang panjang.
Mengajarkan anak untuk menabung adalah sebuah kebiasaan yang sangat baik untuk ditanamkan sejak dini, nah berikut ini beberapa tips yang bisa Anda coba untuk mengajarkan anak menabung:
- Berikan contoh yang baik
Anak-anak pastinya sering meniru perilaku orang dewasa di sekitarnya, oleh karena itu, tunjukkan kepada anak bahwa Anda sendiri memiliki kebiasaan menabung dan menjelaskan pentingnya untuk menabung di masa depan.
BACA JUGA:Bukan Cuma Laser, 3 Metode Sunat Ini Bisa Jadi Pilihan untuk Anak
BACA JUGA:Anak Susah Tidur? Ternyata Ini Penyebabnya, Berikut Trik yang Harus Dilakukan Orang Tua
- Gunakan metode yang sesuai dengan usia
Terapkan konsep menabung sesuai dengan usia anak, contohnya dengan menggunakan celengan untuk anak-anak kecil atau membuka tabungan di bank untuk anak yang sudah besar.
- Jelaskan tujuan dari menabung
Ajarkan pada anak bahwa menabung adalah cara untuk mencapai tujuan-tujuan yang tertentu, yaitu seperti membeli mainan yang diinginkan, liburan keluarga, atau untuk keperluan mendesak di masa depan.
- Beri insentif
Berikan pujian atau hadiah kecil pada saat anak berhasil menabung demi untuk memotivasinya, hal ini bisa membantu anak akan melihat manfaat positif dari kegiatan menabung.
- Libatkan mereka dalam perencanaan keuangan keluarga
Libatkan anak dalam diskusi tentang anggaran atau rencana keuangan keluarga, hal ini tentu akan membantu anak untuk memahami konsep pengelolaan uang secara lebih luas.
BACA JUGA:Kenali Penyebab Anak Susah Makan dan Begini Trik Mengatasinya
BACA JUGA:Cara Mencegah Anak Sakit Perut, Salah Satunya dengan Berbagi Cerita