BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Apakah kamu merupakan salah satu orang yang menyukai sentuhan fisik seperti berpelukan?
Ternyata, selain dapat memberikan rasa menenangkan, pelukan juga memiliki beragam manfaat bagi kesehatan.
Contohnya seperti dapat mengurangi stres, meningkatkan kekebalan daya tahan tubuh, hingga baik untuk kesehatan jantung.
Seorang penulis dan pikoterapis yang berasal dari Amerika bernama Virginia Satir mengungkapkan, "Kita membutuhkan setidaknya empat pelukan dalam sehari agar dapat bertahan hidup.
Dan kita membutuhkan sebanyak delapan pelukan dalm sehari untuk pemeliharaan.
BACA JUGA:5 Tanda Pernah Alami Trauma Masa Kecil, Dapat Mempengaruhi Kesehatan Fisik dan Mental
Kita juga membutuhkan sebanyak 12 pelukan sehari untuk pertumbuhan."
Pelukan biasanya akan ditunjukkan sebagai tanda kasih sayang, dukungan, serta adanya perasaan emosional lainnya yang tidak dapat diungkapkan melalui kata-kata.
Diketahui ada beragam jenis bentuk pelukan, biasanya akan disesuaikan dengan situasi dan keadaan yang sedang terjadi.
Karena setiap pelukan akan memiliki maknanya tersendiri.
Berikut tujuh jenis pelukan beserta maknanya yang telah di rangkum dari berbagai sumber, simak hingga akhir.
BACA JUGA:Pentingnya Menjaga Kesehatan Mental dalam Melawan Penyakit Kritis
1. Bear Hug
Pelukan bear hug ini pada umumnya dilakukan dengan sangat erat dengan lengan hingga ke punggung.
Bear hug dapat diartikan juga sebagai bentuk kasih sayang yang sangat dalam, serta rasa nyaman saat berada di dekatmu.