BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Joe Biden secara resmi mengumumkan pengunduran dirinya dari pencalonan Presiden Amerika Serikat tahun 2024.
Selain mengundurkan diri, Joe Biden menyatakan dukungan terhadap wakilnya yakni Kamala Harris untuk maju sebagai calon presiden AS dari Partai Demokrat.
Atas dukungan terhadap dirinya sebagai pengganti kandidat presiden dari Partai Demokrat, Kamala Harris berjanji untuk memenangkan pemilihan presiden (Pikpres) AS tahun 2024.
“Merupakan kehormatan besar bagi saya untuk mendapatkan dukungan Joe dalam pencalonan ini dan merupakan niat saya untuk keluar dan mendapatkan nominasi ini dan menang,” kata Kamala Harris kepada staf kampanye di Wilmington, Delaware, Senin 22 Juli 2024 dikutip dari dikutip antaranews.com.
BACA JUGA:Polisi Temukan Bukti Ini, Saat Olah TKP Terduga Pencuri yang Tewas Diamuk Massa di Bengkulu Utara
BACA JUGA:Yuk Simak, 7 Tips Memeriksa Kualitas Ponsel Sebelum Membeli Ponsel Bekas
Janji untuk memenangkan Pilpres ini dinyatakan oleh Kamala Harris sehari setelah Joe Biden mengumumkan mundur diri dari pencalonan sebagai calon presiden AS untuk periode selanjutnya dan menyatakan untuk mendukung Harris.
Kamala Harris juga meyakinkan masyarakat AS bahwa Joe Biden belum selesai untuk masyarakat. Masih banyak pekerjaan untuk negara yang harus dilakukannya.
“Mari kita perjelas, Joe belum selesai. Jauh dari itu, dia tahu masih banyak pekerjaan yang harus dilakukan dan negara kita akan terus memuji kepemimpinannya yang berani dan visioner sebagai presiden,” kata Harris.
Kamala Harris juga menyatakan bahwa dirinya telah meminta Jen O'Malley Dillon untuk menjalankan kampaye.
BACA JUGA:Tips Merawat Sistem Kelistrikan Sepeda Motor dan Manfaatnya
BACA JUGA:Baobab, Pohon Raksasa yang Menakjubkan dari Afrika Berusia 3 Ribu Tahun
Jen O'Malley Dillon diketahui merupakan mantan Wakil Kepala Staf Gedung Putih.
Kamala Harris sendiri menyebutkan jika Jen O'Malley Dillon telah menerima permintaannya untuk menjalankan kampaye.
Untuk itu, dalam dalam 106 hari ke depan pihaknya akan berkampanye ke rakyat Amerika dan siap memenangkan pilpres AS tersebut.