Wasit Kontroversial Asal Qatar Pimpin Laga Timnas Indonesia Versus Timnas Australia

Selasa 10-09-2024,11:02 WIB
Reporter : Hendri Saputra
Editor : Heri Aprizal

RAKYATBENGKULU.COM - Pertandingan Tim nasional Indonesia melawan Tim Nasional Australia dipastikan bakal dipimpin wasit asal Qatar yaitu Salman Falahi.

Tidak hanya Salman Falahi saja, seluruh perangkat pertandingan nanti malam juga berasal dari Qatar.

Mengutip dari media Qatar The Peninsula, ada Ramzan Al Nuaimi dan Majid Hudaires yang akan menjadi asisten wasit 1 dan 2. 

Selanjutnya ada Abdulhadi Al Ruwaili yang menjadi official ke-4. 

BACA JUGA:Peringkat FIFA Timnas Indonesia Disalip Timnas Malaysia, Kok Bisa?

BACA JUGA:PON XXI Wilayah Sumut: Ini Jadwal Lengkap Hari Pertama

Kemudian Khamis Al Marri dan Muhammad Sharif akan mengoperasikan video assistant referee (VAR).

Kehadiran Salman Falahi sebagai wasit utama laga Timnas Indonesia vs Australia pun jadi sorotan. 

Karena wasit asal Qatar ini kerap membuat keputusan yang kontroversial.

Yang salah satunya terjadi di laga Tim Nasional Indonesia kontra Irak pada Piala Asia 2023. 

BACA JUGA:Aksi Menegangkan Maarten Paes, Amankan Gawang Timnas Indonesia dari Penalti

BACA JUGA:Peringkat Timnas Indonesia Naik Setelah Imbang Lawan Arab Saudi

Saat itu, Salman Falahi yang menjadi wasit VAR mengesahkan gol kontroversial Irak.

Gol dicetak Osama Jabbar Shafeeq Rashid yang membobol gawang Tim nasional Indonesia dengan memanfaatkan bola rebound. 

Namun sebelum gol itu tercipta, penyerang tim nasional Irak, Mohanad Ali lebih dulu terjebak offside.

Kategori :