Pemkab Bengkulu Utara Siap Laksanakan Pembangunan Fisik, Bulan Depan Lelang Elektronik

Jumat 14-03-2025,08:32 WIB
Reporter : Hellen Yuliana
Editor : Febi Elmasdito
Pemkab Bengkulu Utara Siap Laksanakan Pembangunan Fisik, Bulan Depan Lelang Elektronik

RAKYATBENGKULU.COM - Pemkab Bengkulu Utara akan segera memulai tahapan pembangunan fisik di wilayahnya setelah tertundanya sejumlah proyek akibat instruksi efisiensi anggaran dari pemerintah pusat. 

Meskipun sempat ada penundaan dalam pelaksanaan pekerjaan fisik yang bersumber dari APBN maupun APBD, kini Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Bengkulu Utara siap melanjutkan tahapan pekerjaan dengan lebih efisien dan terencana.

Kepala Dinas PUPR Bengkulu Utara, Munadi, menjelaskan bahwa tahapan efisiensi dan peralihan anggaran sudah selesai dilakukan, dan kini pihaknya dapat melanjutkan proses pekerjaan fisik. 

"Tahapan efisiensi dan refocusing sudah tuntas dilakukan. Untuk pekerjaan fisik, tidak ada yang dilakukan pemangkasan," ujarnya. 

BACA JUGA:Kontroversi Penunjukan Ifan Seventeen sebagai Dirut PFN, Ini Penjelasan Resminya

BACA JUGA:Bukan Pemalas! 4 Shio Ini Butuh Cara Kerja yang Berbeda agar Bisa Sukses

Hal ini menunjukkan bahwa meskipun terjadi penyesuaian anggaran, proyek pembangunan yang ada tidak akan berkurang, melainkan akan dijalankan dengan lebih bijaksana dan tepat sasaran.

Menurut Munadi, tahun ini terdapat 72 paket pekerjaan fisik yang sudah dianggarkan dalam APBD Bengkulu Utara. 

Setiap paket pekerjaan tersebut sudah direncanakan dengan matang, baik dari sisi program maupun anggaran yang dibutuhkan.

 "Kami tinggal melanjutkan dengan tahapan pelaksanaan, terutama yang harus dilakukan metode lelang pekerjaan melalui sistem lelang elektronik," jelasnya. 

BACA JUGA:Mending Ngontrak, Beli Rumah, atau Numpang Ortu? Dilema Gen Z Zaman Sekarang

BACA JUGA:KPID DKI Jakarta Temukan Indikasi Pelanggaran dalam Siaran Ramadhan, Lembaga Penyiaran Diminta Lebih Selektif

Langkah ini menunjukkan komitmen Pemkab Bengkulu Utara untuk menjalankan transparansi dan akuntabilitas dalam setiap proyek pembangunan.

Untuk mempercepat proses pelaksanaan, Munadi menargetkan agar seluruh kegiatan yang terkait dengan pekerjaan fisik sudah dapat dipublikasikan melalui lelang elektronik pada pertengahan bulan depan.

 "Kita melakukan percepatan, sehingga nantinya seluruh pekerjaan fisik bisa tuntas dilaksanakan di bulan Oktober 2025," kata Munadi. 

Kategori :