Mudik Seru Para Artis: Dari Motoran Ariel Noah hingga Perjalanan Menantang Praz Teguh

Senin 31-03-2025,17:12 WIB
Reporter : Hellen Yuliana
Editor : Febi Elmasdito

RAKYATBENGKULU.COM -  Idul Fitri tidak lengkap rasanya tanpa perjalanan pulang ke kampung halaman. 

Tradisi ini juga dijalankan oleh sejumlah selebritas yang memilih mudik untuk merayakan Lebaran bersama keluarga besar. 

Beragam cara mereka tempuh, mulai dari menggunakan sepeda motor hingga perjalanan darat yang menantang.

Salah satu yang mencuri perhatian adalah Ariel 'Noah'.

Seperti tahun lalu, Ariel kembali mudik seorang diri menggunakan sepeda motor menuju rumah orang tuanya di Bandung, Jawa Barat. 

BACA JUGA:Penyebab Kepala Mendadak Pusing Setelah Konsumsi Daging Lebaran, Ini Cara Mencegahnya

BACA JUGA:Pemuda Batak Bersatu Bengkulu Selatan Tunjukkan Toleransi Keagamaan dengan Pengamanan Sholat Idul Fitri 1446 H

Dalam unggahan di Instagramnya tiga hari yang lalu, Ariel tampak melakukan persiapan matang, mengenakan helm full-face dan membawa tas ransel.

Ia juga sempat berswafoto bersama motornya sebelum memulai perjalanan.

Ia merekam beberapa menit perjalanannya menggunakan kamera GoPro dan kamera 360 derajat yang merekam secara wide dari belakang. 

"Mudik ready! Pada mudik ke mana nih tahun ini? Hati-hati di jalan semuanya, selamat sampai tujuan," tulis Ariel dalam unggahan videonya.

Selain Ariel, presenter Arie Untung juga membagikan momen mudiknya bersama sang istri, Fenita Arie, dan anak-anak mereka. 

BACA JUGA:Evaluasi Selesai, KPU Bengkulu Selatan Bakal Lantik Anggota Badan Ad Hoc PSU di Hari Kedua Lebaran

BACA JUGA:Bupati Mukomuko Gelar Open House, Pererat Silaturahmi di Hari Raya Idul Fitri 1446 H

Sehari sebelum Lebaran, Arie mengunggah video di Instagram pribadinya @ariekuntung yang memperlihatkan mereka telah tiba di bandara Palembang, kampung halaman Fenita Arie.

Kategori :