2. Mengusir Rasa Sepi dan Meningkatkan Koneksi Emosional
Kehadiran kucing di rumah bisa menjadi pengusir sepi yang sangat efektif.
Terutama bagi mereka yang tinggal sendiri atau sedang menghadapi masa sulit.
Walau kucing dikenal mandiri, mereka bisa menunjukkan kasih sayang dengan cara unik.
Seperti mengikuti ke mana pun kamu pergi, tidur di pangkuan, atau menyentuhmu dengan lembut menggunakan cakarnya.
Interaksi kecil itu bisa membuat seseorang merasa dicintai dan tidak sendirian.
BACA JUGA:Dokter atau Predator? Skandal Pelecehan Seksual Dokter Residen Gegerkan RSHS Bandung
Kehadiran mereka memberi rasa nyaman dan koneksi emosional yang kuat.
3. Mengajarkan Rasa Tanggung Jawab dan Rutinitas Positif
Merawat kucing, mulai dari memberi makan, membersihkan kandang, memeriksakan kesehatan, membentuk rutinitas harian yang stabil.
Aktivitas ini mengajarkan tanggung jawab sekaligus memberikan struktur dalam hidup, yang sangat penting bagi kesehatan mental.
Bagi sebagian orang yang mengalami depresi atau kehilangan motivasi, merawat kucing bisa menjadi alasan untuk tetap bangun dan bergerak setiap hari.
4. Mengurangi Risiko Penyakit Jantung
Menariknya, berdasarkan beberapa studi menyebutkan jika pemilik kucing mempunyai risiko lebih rendah terkena penyakit serangan jantung.