HUT ke-80 RI, Bupati Mukomuko Choirul Huda Ajak Warga Bersatu Bangun Daerah
--Bayu Erisman Putra/rakyatbengkulu.com
MUKOMUKO, RAKYATBENGKULU.COM – Pemerintah Kabupaten Mukomuko menggelar upacara bendera dalam rangka Hari Ulang Tahun ke-80 Republik Indonesia.
Upacara berlangsung di halaman Kantor Bupati Mukomuko, Minggu (17/8/2025).
Bupati Mukomuko Choirul Huda bertindak sebagai inspektur upacara.
BACA JUGA:Bupati Mukomuko Choirul Huda Pimpin Upacara HUT ke-80 RI, Paskibraka Bikin Bangga
BACA JUGA:Dedy Wahyudi Ajak Warga Kobarkan Semangat Nasionalisme di HUT ke-80 RI
Dalam amanatnya, ia menyampaikan selamat ulang tahun bagi bangsa Indonesia yang kini menginjak usia 80 tahun.
“Semoga Indonesia semakin maju dan berjaya di masa depan,” ucapnya.
Dalam pidatonya, Huda menekankan pentingnya persatuan dan gotong royong untuk membangun daerah.
BACA JUGA:Dari ASN Berjasa hingga Siswa Berprestasi, Inilah Penerima Penghargaan HUT RI ke-80 Bengkulu
BACA JUGA:Gubernur Helmi Hasan Beri Penghargaan untuk Paskibraka di Upacara HUT RI ke-80
Hal itu sejalan dengan tema peringatan HUT RI ke-80: Bersatu, Berdaulat, Rakyat Sejahtera, Indonesia Maju.
“Mari kita bersatu padu dan berkolaborasi membangun negeri, terutama di daerah kita ini. Pemerintah tidak bisa bekerja sendiri tanpa dukungan masyarakat,” tegas Huda.
Ia juga mengingatkan, momen kemerdekaan harus menjadi pengingat akan nilai perjuangan dan kebersamaan para pahlawan.
BACA JUGA:Khidmat di Balai Raya Semarak, Gubernur Helmi Hasan Ingatkan Pentingnya Solidaritas Sosial
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:

