HONDA

92 CJH Benteng Diminta Bersabar

92 CJH Benteng Diminta Bersabar

BENTENG – Keputusan pemerintah tidak memberangkatkan calon jemaah haji (CJH) musim haji tahun ini, menyebabkan 92 CJH Benteng juga tertunda keberangkatannya. Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Benteng, H Sipuan, S.Ag melalui Kasubbag TU, Dr. Rusman Saleh, M.Pd meminta CJH untuk bersabar. Karena saat ini pandemic Covid-19 belum berakhir. Guna menghindari penyebaran Covid-19 ini, berbagai langkah telah dilakukan pemerintah. Seperti meniadakan kerumuman massa dari ibadah haji yang rawan terjadi penyebaran Covid-19. Jika sampai ada yang terpapar virus tersebut saat menunaikan ibadah haji, dan dipulangkan ke Indonesia juga akan membahayakan warga lainnya."Diminta, semua CJH untuk tetap fokus dan menjaga kesehatan meskipun tertunda keberangkatan hajinya," terang Rusman. Keberangkatan CJH melaksanakan ibadah haji ini di musim selanjutnya masih menunggu surat edaran terbaru dari Kementerian Agama RI. Adapun CJH yang sudah melunasi Biaya Perjalanan Ibadah Haji (BPIH), setoran pelunasan akan disimpan dan dikelola secara terpisah oleh Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH). Dan pengelolaan akan dilakukan dengan baik, sesuai aturan.(vla)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: