HONDA

460 E-KTP Diserahkan ke Camat

460 E-KTP Diserahkan ke Camat

CURUP - Bupati Rejang Lebong (RL) DR. H. Ahmad Hijazi SH, M.Si, kemarin secara simbolis menyerahkan Kartu Tanda Penduduk Elektronik (EKTP) kepada 12 Camat di Kabupaten RL. Penyerahan dilaksanakan di ruang rapat bupati dengan didampingi Kadis Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten RL Drs. Muradi. Dalam kesempatan tersebut, Bupati Hijazi menjelaskan sudah ada 460 keping e-KTP yang selesai dicetak. Dimana sebelumnya proses sudah dilakukan dengan sistem online dan hasilnya dicetak lalu diserahkan secara simbolis kepada masing-masing camat untuk selanjutnya nanti diserahkan kepada warga bersangkutan. ‘’Sebagian e-KTP ini perekamannya dilakukan sebelum adanya pandemi wabah Covid-19 dan saat ini sudah selesai dicetak. Sehingga ini kita serahkan kepada masyarakat pemilik melalui pihak kecamatan masing-masing wilayah warga berdomisili. Sebelumnya sudah ada 3 kecamatan yang e-KTP selesai cetak diserahkan kepada pihak kecamatan,’’ terang Bupati Hijazi. Sementara itu, Kadis Dukcapil Kabupaten RL Drs. Muradi kepada RB menyampaikan, bahwa selama masa pandemi mereka memang tidak melakukan pelayanan secara langsung kepada masyarakat. Namun hanya melakukan pelayanan secara online melalui media WhatsApp (WA). Hanya saja saat ini dengan adanya rencanan serta kebijakan dan arahan penerapan new normal di Kabupaten RL, mereka segera membuka kembali pelayanan dengan normal. ‘’Namun nantinya pelayanan diterapkan dengan tetap melakukan protokol kesehatan. Seperti mencuci tangan dengan sabun sebelum masuk ke Kantor Dinas Dukcapil. Warga harus dan wajib menggunakan masker saat minta di layanan serta tetap menjaga jarak dalam pelaksanaan pelayanan nantinya,’’ terang Muradi.(dtk)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: