HONDA

Kapolres Datangi Bawaslu RL

Kapolres Datangi Bawaslu RL

CURUP – Terkait akan dimulainya lagi pelaksanaan tahapan pilkada serentak yang dijadwalkan mulai 15 Juni 2020, Polres Kabupaten Rejang Lebong (RL) mulai melakukan upaya sinergitas. Kemarin Kapolres RL AKBP Dheny Budhiono, S.IK, MH dan Pejabat Utama (PjU) jajarannya mendatangi Kantor Bawaslu Kabupaten RL. Kapolres Dheny menyampaikan kepada RB, setelah kegiatan koordinasi kemarin, ini dilakukan guna peningkatan sinergitas. Terutama dengan akan dimulainya lagi proses tahapan pilkada. ‘’Kegiatan hari ini dalam rangka peningkatan sinergitas dalam rangka akan dilanjutkannya proses tahapan pilkada serentak,’’ terang Kapolres Dheny. Dilanjutkan Dheny, dalam pertemuan, mereka membahas tentang persiapan penyelenggaraan tahapan pasca ditunda dalam rangka pencegahan penyebaran Covid-19. Termasuk Kesiapan Sentra Gakkumdu dalam menindaklanjuti temuan pelanggaran Pilkada. ‘’Serta kesiapan pengajuan anggaran tambahan dalam rangka pengawasan di tengah pandemi dengan pihak Bawaslu,’’ jelas Kapolres Dheny. Ditambahkan Dheny, sehari sebelumnya atau Selasa (9/6) mereka juga sudah melakukan koordinasi dengan KPU Kabupaten RL. Dengan KPU yang dibahas diantaranya soal regulasi aturan mengenai aturan pelaksanaan pikada tahun 2020 lanjutan untuk penempatan personil dan potensi konflik dan kerawanan yang akan atau mungkin timbul. ‘’Kita juga membahas terkait dengan penyelenggaraan Pilkada dengan kondisi masih dalam pandemi wabah Covid-19. Termasuk dengan adanya penambahan TPS serta kebijakan lainnya. Meskipun memang Bawaslu maupun KPU saat ini belum menerima aturan terbaru terkait lanjutan tahapan pilkada, namun secara umum Bawaslu dan KPU Kabupaten Rejang Lebong sudah siap menyelenggarakan lanjutan tahapan pilkada,’’ demikian kapolres Dheny.(dtk)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: