SMAN 1 dan SMAN 3 Terbanyak
BENTENG - Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) SMA/SMK tahun ajaran 2020/2021 di Kabupaten Benteng, saat ini menggunakan sistem online. Sekolah terbanyak daya tampung siswa barunya adalah SMAN 1 dan SMAN 3 Benteng, masing-masing menyediakan 10 rombongan belajar (Rombel). "Satu rombel di isi 34 siswa," jelas Kepala Cabdin SMA/SMK Dinas Pendidikan Provinsi Bengkulu Wilayah VII, Karang Tinggi (Kabupaten Benteng), Andang Parlindungan SH. Untuk tingkat SMK, dari tiga SMK yang ada di Benteng, terbanyak kuota siswa barunya adalah SMKN 2 yang berada di Desa Srikaton Kecamatan Pondok Kelapa. Dengan 8 rombel yang disiapkan. SMA/SMK yang menyiapkan rombel terbanyak ini, memang setiap tahun menjadi tujuan siswa tamatan SMP sederajat melanjutkan pendidikan. Seperti SMAN 1 Benteng di Desa Kembang Seri Kecamatan Talang Empat, dan SMAN 3 di Desa Pasar Pedati Kecamatan Pondok Kelapa. Bahkan banyak juga calon siswa yang datang dari kecamatan lain, mencoba peruntungannya mendaftar ke sekolah yang terbilang favorit di Kabupaten Benteng tersebut. Sementara untuk tingkat SMAN yang paling sedikit mempersiapkan rombel adalah SMAN 7 Benteng, di Kecamatan Pematang Tiga. SMA ini hanya menyediakan 2 rombel untuk siswa baru. Secara keseluruhan jumlah rombel yag dipersiapkan untuk PPDB SMA/SMK di bawah naungan Dinas Pendidikan provinsi bengkulu tahun ini sebanyak 59 rombel, terbagi di 10 SMAN/SMKN se Benteng. Kepala SMAN 1 Benteng, Eka Saputra, M.Pd mengaku jika setiap tahun banyak calon siswa yang menuju sekolahnya untuk mendaftar. Bahkan, sekolah yang tidak termasuk rayon pendaftaran juga masih ada yang mendaftar. Dalam PPDB, tentu harus mengikuti aturan. maka dari itu, calon siswa juga diminta untuk mengikuti aturan sesuai yang ditetapkan pemerintah. "PPDB akan berakhir 4 Juli mendatang," demikian Eka.(vla)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: