HONDA

DBD Capai 96 Kasus

DBD Capai 96 Kasus

CURUP – Seiring masih tingginya curah hujan di Kabupaten Rejang Lebong (RL) hingga saat ini, jumlah kasus penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) terus saja bertambah hingga Mei 2020. Bahkan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten RL mencapat Januari-Mei jumlahnya sudah mencapai 96 kasus. Dijelaskan Kepala Dinkes Kabupaten RL Syamsir, S.KM, M.KM kepada RB melalui Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Hamka kemarin, jumlah tersebut sudah mendekati angka total kasus sepanjang 2019 lalu. Dimana tercatat Januari-Desember 2019, ada 109 kasus DBD yang tersebar di 15 kecamatana yang didata 21 Puskesmas. ‘’Kemungkinannya sangat besar kasus DBD tahun ini mengalami peningkatan dari tahun sebelumnya. Januari-Mei saja sudah 96 kasus dan hampir mendekati jumlah total kejadian tahun 2019. Jadi penambahan kasus sangat berpeluang mengingat rentang waktu yang masih cukup panjang,’’ terang Hamka. Dirincikan Hamka, untuk Januari terjadi sebanyak 6 kasus, Februari 10 kasus dan Maret 15 kasus. Sedangkan untuk April ada 40 kasus dan Mei sebanyak 25 kasus. ‘’Peningkatan jumlah kasus ini sangat dipengaruhi kondisi cuaca hujan seperti saat ini. Sehingga perkembangan nyamuk penular DBD masih tinggi lantaran banyaknya genangan air akibat hujan,’’ lanjut Hamka. Ditambahkan Hamka, untuk meminimalisir penyebaran kasus DBD ini, mereka mengimbau agar masyarakat bisa meningkatkan kesadaran. Yaitu dalam hal kegiatan gotong royong guna membersihkan lingkungan tempat tingal mereka. ‘’Serta meningkatkan upaya 3M plus, Menguras bak air, Menutup tempat air dan Mengubur barang bekas. Termasuk menaburkan bubuk abate di sumber air,’’ imbuh Hamka.(dtk)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: