16 PNS Pensiun, 3 Eselon III Kosong
KOTA BINTUHAN – Pertengahan tahun ini, ada 16 PNS di lingkungan Pemkab Kaur yang memasuki masa persiapan pensiun (MPP). Tiga diantaranya adalah pejabat eselon III. Mereka akan pensiun di bulan Juli dan Agustus mendatang. Sehingga tiga jabatan eselon III itu bakal kosong. Pejabat yang pensiun itu adalah, Ilaludin, Sekretaris Dinas Perikanan Kaur, Kardin dan Marian, Irban Inspektorat Kaur. Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kaur Arsal Adelin melalui Kabid Mutasi Yosi Afriyanti belum dapat memastikan apakah jabatan eselon III yang kosong itu akan diisi oleh pelaksana tugas (Plt). “Kalau sebelumnya ada satu pejabat eselon II yang pensiun yaitu Ir Sulaiman sebagai kepala Bappeda dan Litbang, pensiun April yang lalu. Bulan depan hingga Agustus itu ada tiga lagi pejabat yang pensiun yaitu pejabat eselon III. Mulai dari sekretaris hingga Irban di Inspektorat Kaur,” terang Yosi Afriyanti. Dengan pensiunnya tiga pejabat eselon III tersebut maka jumlah jabatan kosong di Kaur semakin bertambah. Sementara, saat ini mutasi dan pengisian jabatan yang kosong belum bisa dilakukan, karena sudah memasuki tahapan pilkada. Kendati demikian, jabatan yang kosong nantinya bisa dijabat oleh Plt. Sebab saat ini beberapa jabatan eselon II juga dijabat Plt. Seperti Kepala PUPR Kaur yang sudah hampir tiga tahun ini dijabat Plt. Kendati sudah dilelang namun tidak ada pendaftar, sehingga jabatan Kadis PUPR Kaur dirangkap oleh Sekretaris PUPR Kaur. Kemudian jabatan Kepala Bappeda dan Litbang Kaur yang ditinggal Sulaiman karena pensiun juga saat ini dijabat Plt. (cik)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: