Tingkatkan Kinerja dan Profesionalisme
CURUP - Kapolres Rejang Lebong (RL) AKBP Dheny Budhiono, S.IK, MH memimpin langsung upacara korp rapor kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi bagi 31 orang personel jajaran Polres RL. Upacara dilaksanakan di halaman Polres RL dan dikuti Pejabat Utama (PjU) dan para personel polres polsek jajaran. Setelah upacara kegiatan dilanjutkan dengan tradisi penyiraman air bunga kepada personel yang naik pangkat. Dalam arahannya, Kapolres Dheny menyampaikan, dengan telah didapatkannya kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi tersebut, personel diharapkan bisa terus meningkatkan kinerja dan profesionalisme dalam bekerja. Guna adanya peningkatan mutu pelayanan dan memacu Polri agar terus profesional, modern dan terpercaya (Promoter). ‘’Kenaikan pangkat pada dasarnya merupakan salah satu wujud penghargaan atas prestasi kerja dan jerih payah yang telah dilakukan anggota Polri selaku insan Bhayangkara. Terutama dalam pelaksanaan tugas sebagai pelayan, pengayom dan pelindung masyarakat,’’ ungkap Kapolres Dheny. Dijelaskan Kapolres Dheny, untuk jajaran Polres RL ada 31 personel yang mendapatkan kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi. Rinciannya satu orang perwira dari Ipda ke Iptu. Kemudian 30 personel bintara, masing-masing Aipda ke Aiptu berjumlah 7 personel dan dari Bripka ke Aipda 9 personel. Kemudian, sambung Kapolres Dheny, dari Brigpol ke Bripka berjumlah 5 personel, Briptu ke Brigpol 4 personel dan dari Bripda ke Briptu sebanyak 5 personel. ‘’Kenaikan pangkat juga merupakan kebanggaan bagi personil dan keluarganya. Namun disisi lain merupakan tanggungjawab yang berat untuk melaksanakan tugas yang lebih baik terutama tugas sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat,’’ sambung Kapolres Dheny. Ditambahkan Kapolres Dheny, personel jajarannya terutama yang baru saja naik pangkat, dituntut adanya peningkatan kualitas pengabdian yang lebih baik. ‘’ Saya ucapkan selamat atas kenaikan pangkat dan semoga dapat meningkatkan kinerja dan profesionalisme selaku insan Bhayangkara,’’ imbuh Kapolres Dheny.(dtk)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: