HONDA

Pemkot Serahkan 302 Kartu Tani untuk Petani Kota Bengkulu

Pemkot Serahkan 302 Kartu Tani untuk Petani Kota Bengkulu

BENGKULU - Pemerintah Kota Bengkulu melalui Dinas Pangan dan Pertanian (Dispangtan) meluncurkan program kartu tani dalam menyalurkan bantuan dan subsidi demi kesejahteraan para petani di Kota Bengkulu. Program Kartu Tani tersebut sebagai bentuk perhatian pemerintah kepada para petani yang ada di Kota Bengkulu.

Wakil Walikota Bengkulu, Dedy Wahyudi secara simbolis melakukan penyerahan langsung kartu tani didampingi Kepala Dispangtan Syahrul Tamzie yang bekerja sama dengan Bank Mandiri. Kegiatan digelar di aula Kantor Dispangtan Kota Bengkulu, Rabu (8/7).

"Hari ini kita serahkan kartu tani bersubsidi kepada 302 petani dan kelompok tani di Kota Bengkulu. Ini bentuk perhatian pusat dan daerah yang difasilitasi Bank Mandiri," jelas Dedy Wahyudi.

Ditambahkannya, kartu tani tersebut multi fungsi. Kartu tani dapat digunakan para pertani untuk menebus bibit atau pupuk bersubsidi. Kartu tani dapat diajukan sebagai kartu transaksi pembayaran seperti ATM.

"Jadi ini kita serahkan kepada masyarakat (petani, red) agar masyarakat dapat merasakan betul kepedulian pemerintah dan kami ingin ini dapat membantu menyejahterakan petani di Kota Bengkulu," tambahnya.

Ke depan, ditambah Dedy, Pemerintah Kota Bengkulu akan terus berupaya mewujudkan program-program yang bertujuan untuk menyejahterakan masyarakat.

"Kita tetap akan perhatian, diantaranya kemarin kita terima usulan perbaikan drainase, pengadaan bibit dan beberapa program lainnya dari Dinas Pertanian. Kita punya lahan kurang lebih 580 hektare sawah dan hasilnya juga alhamdulilah, Bulog pun memuji. Artinya walaupun kita daerah perkotaan namun hasil pertanian kita maksimal. Kita berharap ini mampu menyejahterakan masyarakat," tutup Dedy. (tok)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: