HONDA

Jelang Pilkada, Stok Blangko E-KTP Aman

Jelang Pilkada, Stok  Blangko E-KTP Aman

SELUMA - Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Seluma memastikan ketersediaan blangko KTP elektronik mencukupi. Mengingat menjelang Pilkada 2020 mendatang yang rencananya bakal digelar pada 9 Desember mendatang, tentunya mengalami peningkatan pembuatan dari masyarakat. Jika nantinya sudah habis atau stok blangko menipis, maka Disdukcapil Seluma segera melakukan pemesanan ke pemerintah pusat. Tujuannya agar seluruh masyarakat di Kabupaten Seluma dapat menggunakan hak suaranya pada Pilkada mendatang. Kepala Disdukcapil Seluma, Hj Irzani Sip MSi memastikan bahwa stok blangko e-KTP aman hingga Pilkada 2020 nanti. Untuk itu, masyarakat diminta tidak perlu cemas tidak kebagian dalam pencetakan e-KTP. Ia tidak menyebutkan berapa banyak ketersediaan blangko tersebut namun yang jelas ia memastikan masyarakat yang mengurus pembuatan e-KTP dapat dilayani. Dimana mulai awal Juni lalu, pelayanan administrasi dokumen kependudukan perekaman e-KTP kembali diaktifkan dengan mengikuti protokol kesehatan yang ketat. Dimana jika nantinya stok blangko dirasa kurang, pihaknya akan kembali mengajukan sesuai kebutuhan. “Stok blangko aman, tidak usah khawatir, jika kurang nanti kita kembali ajukan ke pusat,”sampai Irzani. Irzani juga mengimbau masyarakat Seluma yang belum melakukan perekaman data diri, baik di kantor Disdukcapil maupun pelayanan lainnya agar segera menyelesaikannya. Apalagi saat ini menjelang Pilkada 2020, ia  meminta yang berhak memilih atau terdaftar dalam Daftar Pemilih Tetap harus sudah melakukan perekaman e-KTP.  Mengingat sangat disayangkan jika yang sudah ada hak pilih namun tidak melakukan perekaman. Hal itu menyebabkan hak suaranya nanti tidak bisa digunakan dalam Pilkada mendatang. Saat ini walaupun pandemi Covid 19 Disdukcapil Seluma tetap melaksanakan pelayanan kepada masyarakat dalam pengurusan dokumen kependudukan, baik melalui online maupun manual. Hanya saja, apabila secara manual masyarakat tetap diminta mengikuti protokol kesehatan mulai cuci tangan, menjaga jarak dan menggunakan masker.(cup)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: