HONDA

Peluang Home Visit untuk Pembelajaran PAUD/TK

Peluang Home Visit untuk Pembelajaran PAUD/TK

BENGKULU - Belajar merupakan hak setiap anak, yang lebih baik dimulai sejak usia dini. Untuk anak usia Bawah Lima Tahun (Balita) memang diperlukan perlakuan khusus. Ini disampaikan oleh Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kota Bengkulu, Nopri Walihan, S.Pd, MM, menurutnya saat pandemi Covid-19 sekarang ini, diperlukan metode  yang tepat untuk  pembelajaran anak pada Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) dan Taman Kanak-kanak (TK), agar menghindari penularan Covid-19 terhadap anak itu. Pengingat untuk pembelajaran jarak jauh ataupun via daring itu hampir mustahil dilakukan.

"Karena usia di PAUD itu kan bukan sekolah. Jadi kelompok bermain, usianya memang bukan usia sekolah. Sehingga perlu bimbingan," kata Nopri, Rabu (8/7).

Dikatakannya, saat ini pihaknya tengah menggodok pembelajaran jarak jauh untuk PAUD dan TK. Dimana mempertimbangkan  pembelajaran secara langsung mengingat usia anak memang belum dapat belajar secara mandiri. Namun tetap menjalankan prosedur protokol kesehatan pencegahan Covid-19.

"Itukan lagi mencoba mendesain, ada semacam studi club. Yang memang tetap terjadi pembelajaran untuk PAUD itu namun tetap peserta belajar nya dibagi untuk mematuhi protokol tadi," tambahnya.

Ia menjelaskan, untuk pembelajaran jarak jauh sendiri saat ini masih menunggu adanya payung hukum atau Perwalnya. Meskipun kementrian juga sudah memberikan rambu-rambu. Pembelajaran jarak jauh yang akan dilaksanakan di daerah, nantinya akan sesuaikan dengan kondisi Kota Bengkulu.

"Dan anak tersebut selalu ada di sekolah Paud atau TK ini. Bisa juga gurunya home visit, ke rumah rumah. Misalnya di rumah si A ada 5 anak yang akan belajar bersama," tukasnya.

Sementara, untuk pembelajaran pada tingkat Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) direncanakan akan tetap menggunakan Pembelajaran Jarak Jauh. Kendati demikian, ia berharap pembelajaran melalui jaring atau jarak jauh tersebut. Dilangsungkan dalam waktu yang tidak lama, Ia pun berharap agar pandemi covid-19 ini segera berakhir. sehingga para siswa siswi di Kota Bengkulu dapat kembali belajar di sekolah mereka masing-masing.

"Walaupun kita sudah mendesain sedemikian mungkin, bentuk daring yang akan kita lakukan. Yaitu kembali benar benar normal," tambahnya. (war)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: