HONDA

Ops Patuh Nala, Berkendara dengan Aman

Ops Patuh Nala, Berkendara dengan Aman

KOTA BINTUHAN –  Jelang Ops Patuh Nala 2020 yang akan dilaksanakan mulai 23 Juli hingga 5 Agustus mendatang, Jumat (17/7) Polres Kaur menggelar rapat persiapan. Rapat ini dihadiri juga oleh Dinas PUPR, Dinas Perhubungan dan lainnya. Kegiatan ini melibatkan OPD terkait untuk siaga jika terjadi bencana alam  selama Ops Patuh Nala 2020 nantinya. Kegiatan rapat koordinasi persiapan Ops Patuh Nala 2020 kemarin dipimpin langsung oleh Waka Polres Kaur Kompol Hanny Junianto, SH, MH, M.TPd dan juga Kasat Lantas Iptu Agus Antoni. Dalam kesempatan itu Wakapolres Kaur mengatakan, pelaksanaan Ops Patuh Nala nantinya targetnya harus jelas. Kemudian membahas langkah-langkah yang akan dilakukan selama Ops Patuh Nala bersama OPD terkait. “Yang paling terpenting untuk pelaksanaan Ops Patuh Nala di tengah wabah Covid-19 ini harus kita perhatikan protokol kesehatan. Dan ini pengendara wajib kita ingatkan selama Ops Patuh Nala selain memberikan teguran terkait dengan surat-surat kendaraan dan sebagainya,” terang Hanny Junianto. Dengan akan dimulainya Ops Patuh Nala 2020 ini, maka sejak saat ini Sat Lantas Polres Kaur kembali mengingatkan kepada masyarakat Kaur untuk taat berlalu lintas. Salah satunya melengkapi keselematan diri saat berkendaraan seperti menggunakan helem dan sabuk pengaman. Kemudian membawa surat-surat kendaraan seperti STNK dan SIM. Selain melakukan penertiban, Ops Patuh Nala ini juga bertujuan untuk menekan angka pencurian kendaraan bermotor. “Selain melakukan penertiban selama Ops Patuh Nala ini kita juga akan melakukan sosialisasi dan sebagainya. Yang mengajak agar warga Kaur tertib berlalu lintas dan menekan angka laka lantas di Kaur nantinya,” pungkas Kanit Diyaksa Sat Lantas Polres Kaur Aipda Agung Dendi Irawan. (cik)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: