HONDA

Polisi Rutinkan Patroli

Polisi Rutinkan Patroli

ARGA MAKMUR – Adanya dua kasus pelemparan di sepanjang jalan Lintas Barat (Jalinbar) Kecamatan Lais-Batik Nau membuat Polres Bengkulu Utara (BU) meningkatkan penjagaan. Bahkan kini lokasi itu rutin dilalui polisi untuk melakukan patroli. Lokasi jalinbar Batik Nau–Lais merupakan jalan lurus dan gelap yang memang rawan terdapat anak-anak muda yang melakukan pelemparan. Kapolres BU AKBP. Anton Setyo Hartanto, S.IK, MH melalui Kapolsek Lais Iptu. Yenni Puspita, SH mengatakan saat ini polisi terus melakukan patroli di sepanjang Jalinbar Lais–Batik Nau. Teurtama di jam-jam rawan malam hari. “Kita mengantisipasi jangan sampai ada lagi kasus pelemparan kendaraan apapun tujuannya,” katanya. Polisi juga melakukan razia pada kelompok-kelompok pemuda yang melakukan aksi nongkrong atau balap liar di wilayah tersebut. Apalagi kini polisi masih melakukan penyelidikan atas satu kasus pelemparan mobil milik Ketua Komisi I DPRD BU. “Untuk kasus pelemparan kendaraan milik angogta DPRD kini masih penyelidikan. Kita belum bisa pastikan motifnya. Sekarang masih melakukan pengumumpulan informasi dari saksi-sakis,” jelas Kapolsek. Polisi memastikan saat ini jalinbar Lais–Baitk Nau aman untuk dilintasi. Polisi terus melakukan patorli serta melakukan pemeriksaan jika memang ada kendaraan-kendaraan yang mencurigakan saat melintasi lokasi. “Jika ada kendaraan yang mencurigkan akan kita lakukan pemeriksaan. Tapi saat ini kita pastikan jalinbar aman,” pungkas Kapolsek.(qia)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: