BANNER KPU
HONDA

30 Keluarga dan Tenaga Medis Menjalani Swab

30 Keluarga dan Tenaga  Medis Menjalani Swab

ARGA MAKMUR – Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19 Benkgulu Utara (BU) mendata setidaknya ada 30 keluarga pasien positif Corona nomor 10 dan 11 yang akan diambil swab. Bukan hanya keluarga, mereka juga adalah tenaga medis yang sempat menangani kedua pasien saat dirawat di salah satu rumah sakit di Arga Makmur. Juru bicara GTPP yang juga Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) BU, Samsul Maarif, SKM, M.Kes, menuturkan jumlah tersebut bisa bertambah. Lantaran GTPP masih melakukan tracking dengan wawacara pasien dan keluarga yang mungkin bersentuhan erat dengan kedua pasien. “Jadi keluarga dekat dan perjalanan kedua pasisn Corona tersebut kita lakukan pencarian untuk kita ambil swab. Sehingga jumlahnya bisa jadi lebih dari 30 orang,” katanya. Lebih lanjut dikatakannya tenaga medis yang melakukan penanganan awal saat pasien di BU juga akan dilakukan tracking. Mulai pasien yang menangani hingga lanjutan kontak tenaga medis tersebut untuk menghindari sudah terjadi penularan. “Kita sudah koordinasi dengan pihak rumah sakit yang melakukan penanganan untuk dilakukan sterilisasi. Termasuk alat-alat medis yang digunakan dan ruang yang digunakan,” jelas Samsul. Yang paling rentan tertular, papar Samsul, adalah keluarga, tertuama yang melakukan perawatan lansgung saat pasien 10 menderita sakit. Pasien 10 ini bukan hanya dinyatakan positif menderita Covid-19, tapi juga memiliki penyakit penyerta diabetes. “Kita berharap nanti dalam swab yang dilakukan tidak ada lagi penambahan. Kita juga minta keluarga untuk melakukan isolasi mandiri sampai ada keputusan dari hasil swab,” tandasnya. Saat ini ada dua warga BU dinyatakan positif Covid-19. Total ada 11 pasien positif Covid-19 di BU. Sembilan diantaranya dinyatakan sembuh. Pasien yang saat ini terjangkit adalah pasien dengan kondisi rawan lantaran memang usia sudah lanjut dan ada penyakit penyerta.(qia)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: