Giliran Dukcapil Jemput Pemilih Pemula
PELABAI - Tidak hanya Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol), Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Lebong juga ikut berperan menyukseskan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 9 Desember. Bentuknya dengan mendatangi sekolah-sekolah setingkat Sekolah Menengah Atas (SMA) untuk melakukan perekaman data Kartu Tanda Penduduk Elektoronik (e-KTP). ''Sekaligus kami sampaikan pentingnya rekam data KTP itu agar bisa menggunakan hak pilih dalam Pilkada serentak,'' kata Kepala Dinas Dukcapil Kabupaten Lebong, Elva Mardiana, S.IP. Sasarannya para pelajar yang genap berusia 17 tahun terhitung 9 Desember mendatang. Namun untuk fisik e-KTP yang rencananya dicetak massal itu baru akan dibagikan ketika usia pelajar bersangkutan genap 17 tahun. Targetnya seluruh wajib e-KTP tahun ini tercapai di saat hari H pelaksanaan Pilakada. ''Untuk realisasi wajib KTP tahun ini tinggal menyisakan 960 orang dari target 75.364 jiwa,'' terang Elva. Selain ke sekolah-sekolah, lanjut Elva, pihaknya juga mendatangi 12 kantor camat yang ada di Lebong secara terjadwal. Intinya seluruh warga yang sudah berusia 17 tahun atau belum berusia 17 tahun namun sudah menikah harus melakukan rekam data karena sudah masuk golongan wajib KTP. ''Mudah-mudahan realisasinya nanti sesuai dengan yang ditargetkan,'' papar Elva. Dimintanya seluruh kepala sekolah dan camat tidak bosan mengingatkan para sasaran wajib KTP itu menjalankan kewajibannya melakukan perekaman data sesuai jadwal yang telah ditetapkan. Selain itu kepada warga yang merasa sudah berusia 17 tahun atau belum 17 tahun namun sudah menikah dan belum terdata dalam daftar wajib KTP, proaktif mendatangi Dukcapil untuk perekaman data. ''Rekam data itu gratis sehingga masyarakat tidak perlu ragu,'' sampainya.(sca)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: