Bayern Muenchen vs Chelsea, Batu Lompatan Cari Klub Lagi
MUENCHEN – Chelsea mendatangi markas Bayern Muenchen di leg kedua 16 besar Liga Champions dengan defisit tiga gol. Kalkulasinya The Blues—julukan Chelseaa—harus menang dengan selisih empat gol atas Bayern dini hari nanti (9/8) di Allianz Arena (siaran langsung Champions TV 2 pukul 02.00 WIB).
Apesnya Chelsea harus minus tiga pemain karena cedera usai final Piala FA Minggu (2/8) lalu. Yakni kapten Cesar Azpilicueta cedera hamstring kanan. Lalu winger Christian Pulisic juga mirip-mirip dengan cedera Azpilicueta, hamstring kiri. Terakhir penyerang Pedro mengalami dislokasi bahu kanan.
Seperti diberitakan Goal Jumat (7/8) kehilangan tiga pemain itu pelatih Chelsea Frank Lampard membuat keputusan yang berani. Chelsea menyertakan tiga nama pemain di bawah usia 20 untuk ambil bagian dalam pertandingan yang krusial itu. Yakni Lewis Bate (17 tahun/gelandang), Dynel Simeu (18 tahun/bek), dan Ian Maatsen (18 tahun/bek kiri).
Daily Mail menulis bukan hanya tiga pemain muda itu yang punya ambisi tampil agar musim depan bisa menembus skuad utama. Daily Mail menyebut setidaknya ada tujuh pemain senior Chelsea yang akan menjadikan laga versus Bayern ini sebagai panggung buat mencari klub lain.
Ya, para pemain seperti Kurt Zouma, Andreas Christensen, Emerson Palmieri, Marcos Alonso, N'Golo Kante, Jorginho, dan Ross Barkley santer akan dilego musim depan. Zouma, Christensen, Emerson, dan Barkley diperkirakan Whoscored masuk dalam starting XI Chelsea.
“Penjualan pemain-pemain ini bukan hanya untuk kebutuhan menambal keuangan klub usai pembelian Hakim Ziyech dan Timo Werner. Melainkan juga Frankie—panggilan Frank Lampard—tidak menginginkan mereka lagi,” tulis Daily Mail.
Football London melaporkan dari tujuh nama pemain yang berpotensi dijual pada bursa transfer tahun ini maka Kante yang sepertinya paling mungkin untuk dipertahankan. Alasannya Frankie tidak pernah secara terang-terangan kekecewaannya dengan gelandang timnas Prancis saat juara dunia 2018 lalu.
Di sisi lain, menang di Liga Champions musim ini menurut kapten Bayern Manuel Neuer dikutip France 24 akan meyakinkan para pemain yang santer disebut akan hengkang ke klub lain. Yakni Thiago Alcantara ke Liverpool FC.
“Thiago memberikan dinamisme ke dalam lini tengah tim ini an merupakan bagian penting skuad ini. Kami berharap dia akan tetap bersama kami untuk musim mendatang,” kata Neuer. (dra)
Liga Champions
Bayern Muenchen (4-2-3-1) : 1-Neuer (g/c) ; 32-Kimmich, 17-Boateng, 27-Alaba, 19-Davies ; 18-Goretzka, 6-Thiago ; 22-Gnabry, 25-Mueller, 19-Coman ; 9-Lewandowski
Pelatih : Hans-Dieter Flick
Chelsea (3-4-3) : 13-Caballero (g) ; 15-Zouma, 4-Christensen, 2-Ruediger ; 24-James, 8-Barkley, 17-Kovacic, 33-Emerson ; 20-Hudson-Odoi, 9-Abraham, 19-Mount
Pelatih : Frank Lampard
Asian handicap 0 : 1 1/2
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: