HONDA

Syukuran HUT ke-19, Terima Kasih Pembaca Setia Harian Rakyat Bengkulu

Syukuran HUT ke-19, Terima Kasih Pembaca Setia Harian Rakyat Bengkulu

BENGKULU - Harian Rakyat Bengkulu menggelar syukuran Hari Ulang Tahun (HUT) ke-19 yang tepat jatuh pada tanggal 1 September 2020. Harian Rakyat Bengkulu yang sebelumnya dikenal dengan nama Harian Semarak kemudian berganti nama dan pertama kali terbit pada tanggal 1 September 2001 di Bengkulu. Acara syukuran berlangsung sederhana di area gedung Graha Pena Rakyat Bengkulu.

Direktur Utama Rakyat Bengkulu Media Group (RBMG), H.M. Muslimin, SH, MH menuturkan, di hari ulang tahun Harian Rakyat Bengkulu ini ia mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak dan masyarakat, yang masih memberikan kepercayaan kepada Harian Rakyat Bengkulu, sebagai media yang memberitakan informasi-informasi yang aktual dan terpercaya.

"Sampai saat ini media cetak masih dipercaya oleh masyarakat keakuratan beritanya dibandingkan media baru, sebagai media yang masih dipercaya Harian Rakyat Bengkulu harus bertanggung jawab untuk memenuhi konsumsi berita untuk masyarakat," ungkapnya, Selasa (1/9).

Lebih lanjut, ia menyampaikan, di tengah wabah pandemi Covid-19 setiap karyawan tetap menjaga kesehatan dan mengutamakan protokol kesehatan. Ia berharap di usia baru Harian Rakyat Bengkulu tetap menjadi pilihan utama bagi masyarakat Provinsi Bengkulu.

Sementara itu, General Manager Harian Rakyat Bengkulu, Marsal Abadi menyampaikan harapan dengan usia yang baru Harian Rakyat Bengkulu dapat lebih kompak di dalam dan tetap saling bersinergi dalam menghadapi kondisi Covid-19.

"Kita berharap dengan kebersamaan dan kekompakan di setiap divisi di Harian Rakyat Bengkulu ini sehingga dapat melewati kondisi Covid-19 yang memang tengah menjadi wabah saat ini," katanya.

Acara syukuran diawali dengan pemotongan tumpeng sebagai tanda telah bertambahnya usia Harian Rakyat Bengkulu. Acara dihadiri seluruh karyawan serta seluruh General Manager (GM) seluruh media yang tergabung dalam RBMG. (tok)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: