HONDA

PD. Bimex dan PT. Pos Jajaki Pembangunan Proyek Rel Kereta Api

PD. Bimex dan PT. Pos Jajaki Pembangunan Proyek Rel Kereta Api

BENGKULU - Asisten ll Setda Provinsi Bengkulu, Hj. Yuliswani mengatakan, rencana pembangunan rel kereta api Bengkulu-Kota Padang Rejang Lebong (RL) sedang dijajaki Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Perusahaan Daerah (PD) Bimex dan PT. Pos. Dikatakan Yuliswani, saat ini PD. Bimex telah selesai melakukan MoU dengan pihak PT. Trans Rentang Nusantara (TRN).

"Kemudian PD Bimex akan melakukan kerja sama dengan PT. Pos Group dalam pembangunan sebagai pihak ketiga pembangunan Rel Kereta Api Pulau Baai - Kota Padang," ungkap Yuliswani, Kamis (15/10).

Lebih jauh Yuliswani menerangkan, wacana PT. Pos Group ingin bekerja sama dengan BUMD yang ada di Bengkulu yakni PT. Bimex saat ini sedang dilakukan pembahasan bersama. Tentu hal ini akan disambut baik atas PT. Pos Group yang ingin mengandeng BUMD untuk pembangunan rel kereta api tersebut. "Ya tentu kita sambut baik ya, kita inginkan agar betul-betul sinergi antara BUMD dan PT. Pos Group dalam membangun rel kereta api itu," tambahnya.

Yuliswani memaparkan, pada Februari 2020 lalu, telah dilakukan penandatanganan MoU investasi dan pembangunan infrastruktur perkeretaapian dari Kota Padang ke Pulau Baai Bengkulu oleh PT. Trans Rentang Nusantara dengan PT. Pasifik Global Investment dari Korea di Kantor Gubernur Bengkulu.

Akan tetapi hal itu dibatalkan lantaran investor asal Korea tidak merespon secara baik, karena saat Pemprov mempertanyakan tindak lanjut MoU dengan berkirim surat namun tidak ada jawaban dari pihak PT. Pasifik Global Investment. (zie)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: