PWI, Kominfo dan PMI Gelar Donor Darah
SELUMA - Dalam rangka memperingati hari Sumpah Pemuda, digelar kegiatan sosial berupa aksi donor darah pada Selasa (27/10) pagi. Kegiatan ini dilaksanakan oleh Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Seluma bersama Dinas Komunikasi dan Informasi (Kominfo) Kabupaten Seluma serta Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Seluma. Selain meningkatkan rasa kepedulian terhadap sesama, aksi donor darah ini dilaksanakan mengingat stok darah yang menipis ditengah Pandemi Covid-19 saat ini. Kegiatan donor darah yang dilaksanakan di kantor Dinas Kominfo Seluma ini setidaknya mendapat 50 kantong darah dari pendonor yang berasal dari kalangan jurnalis, ASN dan masyarakat umum. Kadiskominfo Kabupaten Seluma, H.Hendarsyah SIP MT mengatakan bahwa kegiatan donor darah tersebut bertujuan untuk membantu masyarakat umum yang sedang membutuhkan darah. Terlebih dimasa pandemi Covid-19 saat ini yang mana stok darah di PMI sendiri juga menipis. Maka dari itu, untuk mengantisipasi kekurangan stok darah selama darurat pandemi virus Corona maka digelarnya kegiatan sosial ini. “Tentunya harapannya kegiatan sosial donor darah ini bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan,” sampainya. Pihaknya juga berharap, kegiatan semacam ini dapat berkesinambungan lantaran semakin banyaknya kebutuhan masyatakat akan darah. Dimana kegiatan ini merupakan kegiatan penggalangan donor darah kedua kalinya setelah kegiatan yang sama dilaksanakan pada bulan April 2020 yang lalu. Pihaknya mengajak seluruh ASN dan masyarakat Kabupaten Seluma untuk ikut mendonorkan darahnya dan demi membantu ketersediaan darah bagi yang membutuhkan ditengah pandemi Covid-19 sekarang ini. “Kegiatan ini juga sebagai ajang mengkampanyekan donor darah sebagai bagian dari gaya hidup,” lanjutnya. Ketua PWI Seluma, Erlin Marfiansyah mengatakan bahwa kegiatan donor darah ini di gelar untuk meningkatkan rasa kepedulian terhadap sesama. Yang mana dengan mendonorkan darah berarti kita membantu masyarakat yang membutuhkan. Lanjutnya, dirinya mengatakan kegiatan Donor darah tersebut adalah bentuk kepedulian PWI, Kominfo dan PMI. Selain itu juga, kegiatan sosial juga sangat mulia karena bisa membantu banyak orang. “Dengan kegiatan tersebut diharapkan menghasilkan dampak positif bagi sesama,” tutupnya. (cup)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: