Tambahan Kartu Tani Untuk 2.499 Petani
CURUP – Kabupaten Rejang Lebong (RL) mendapatkan tambahan 2.499 kartu tani bagi petani mereka. Dimana sebelumnya Kabupaten RL mendapatkan kartu tani sebanyak 6.257 kuota. Sehingga dengan tambahan tersebut, total kartu tani yang didapatkan petani di Kabupaten RL mencapai 8.756 kuota. Hal ini seperti yang disampaikan Kepala Dinas Pertanian dan Perikanan Kabupaten RL Suherman kepada RB. ‘’Sebelumnya kita sudah membagikan 6.257 kartu tani. Kemudian mendapatkan tambahan 2.499 kuota dan sudah kita bagikan juga, sehingga total kartu tani yang sudah dibagikan saat ini mencapai 8.756 orang petani,’’ terang Suherman. Dilanjutkan Suherman, jumlah yang didapatkan tersebut dirasa masih sangat kurang. Lantaran data petani di Kabupaten RL yang sudah masuk dalam aplikasi elektronik Rencana Definitif Kebutuhan Kelompok (RDKK) jauh lebih banyak dari jumlah tersebut. Karena salah satu fungsi kartu tani tersebut untuk menebus kebtuhan atau alokasi pupuk bersubsidi. ‘’Jadi bagi yang sudah memegang kartu tani bisa menggunakannya untuk penebusan pupuk bersubsidi. Bagi petani yang lain, tetap bisa melakukan penebusan dengan syarat sudah masuk kelompok tani dan sudah terdaftar dalam e-RDKK Kementerian Pertanian tersebut. Mudah-mudahan yang belum bisa segera juga mendapatkan kartu tani tersebut,’’ demikian Suherman.(dtk)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: