HONDA

Intensif Patroli Dialogis di Masa Pandemi Covid-19, Bubarkan Kerumunan Massa

Intensif Patroli Dialogis di Masa Pandemi Covid-19, Bubarkan Kerumunan Massa

BENGKULU - Tim Gabungan Polres Bengkulu bersama Kodim 0407/ Bengkulu dan Satpol PP Kota Bengkulu melaksanakan operasi yustisi Covid-19 tentang penerapan dan penegakan hukum protokol kesehatan (Prokes). Kegiatan dilaksanakan dalam bentuk Patroli Dialogis di seputaran Kota Bengkulu.

Pada kegiatan teranyar, personel gabungan ini membubarkan kegiatan peserta turnamen off line free fire di Angkringan Mas Bro Jalan Bali yang telah menimbulkan kerumunan dengan tidak memperhatikan protokol kesehatan menjaga jarak. "Sejumlah peserta juga tidak memakai masker baru saat petugas mendatangi lokasi para peserta mengenakan masker," kata Kapolres Bengkulu AKBP. Pahala Simanjuntak melalui Kasubbag Humas Polres Bengkulu AKP. Sugiharto, Kamis (3/12).

Dalam kegiatan operasi tersebut juga telah memberikan sosialisasi Peraturan Walikota (Perwal) Bengkulu Nomor : 29 Tahun 2020 tentang Penerapan Disiplin dan Penegakan Hukum Protokol Kesehatan Covid-19 sebagai turunan Inpres Nomor 6 Tahun 2020 dengan tujuan dapat memahami Perwal tersebut berikut sanksi hukum jika tidak melaksanakannya.

Kemudian juga telah memberikan imbauan dan teguran serta pemberian masker kepada pengunjung yang tidak menggunakan masker pada saat berpergian keluar rumah. Selanjutnya, menyosialisasikan Maklumat Kapolri Nomor : Mak / 3 / IX / 2020 tentang kepatuhan terhadap protokol kesehatan. "Terciptanya situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif untuk dapat menunjang upaya percepatan pembangunan dan pemulihan ekonomi nasional," demikian Sugiharto. (zie)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: